Mohon tunggu...
Muhamad Fahreza
Muhamad Fahreza Mohon Tunggu... Guru - Ops Sekolah

Hobi bermain game, dan saat ini berprofesi sebagai operator sekolah di sebuah PKBM yang terletak di ciputat tangerang selatan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Investasi terhadap Pertumbuhan Ekonomi

4 Desember 2022   11:40 Diperbarui: 4 Desember 2022   11:47 186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia saat ini sudah mulai memasuki masa endemi Covid-19, setelah 2 tahun dilanda pandemi Covid-19. Mengutip dari Badan Pusat Statistik (BPS) mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia pada Kuartal 1 Tahun 2022 mengalami peningkatan sebesar 5,01%. 

Hal tersebut menunjukan adanya peningkatan semenjak awal pertama kali Indonesia menghadapi pandemi Covid-19 pada tahun 2020 yang hanya sebesar 2,97% secara tahunan. 

Dan upaya yang dilakukan Pemerintah dalam hal ini, yaitu pertumbuhan ekonomi pada masa endemi salah satunya melalui sektor pariwisata dan investasi. Ya… investasi, investasi juga dapat membantu pemulihan dan pertumbuhan ekonomi. Lalu apa itu investasi dan apa hubungannya dengan pertumbuhan ekonomi?

Pengertian Investasi
Investasi merupakan penanaman modal pada suatu perusahaan dengan tujuan untuk menambah barang-barang modal dan perlengkapan produksi agar dapat menambah jumlah produksi. Para ahli ekonomi berpandangan bahwa investasi merupakan salah satu faktor penting yang bertanggung jawab terhadap pertumbuhan dan pembangunan ekonomi sebuah negara.

Ketika individu atau pengusaha ataupun pemerintah melakukan investasi,akan ada sejumlah modal yang ditanam atau dikeluarkan, atau ada sejumlah pembelian barang-barang yang digunakan untuk produksi, sehingga menghasilkan barang dan jasa di masa akan datang. Investasi dalam peralatan modal atau pembentukan modal bukan hanya meningkatkan faktor produksi dan pertumbuhan ekonomi, tetapi juga dapat membuka peluang kerja bagi masyarakat. Sehingga membuat jumlah  pengangguran akan menurun.

Fungsi Investasi
Dalam teori Ekonomi Pembangunan dikatakan bahwa tingkat pertumbuhan ekonomi dan investasi mempunyai hubungan timbal balik. Jika pertumbuhan ekonomi suatu negara semakin tinggi, berarti semakin besar bagian dari pendapatan yang bisa ditabung, sehingga dapat menciptakan investasi yang semakin besar juga. Disisi lain, semakin besar investasi suatu negara, maka akan semakin besar pula tingkat pertumbuhan ekonomi yang dapat dicapai.

Pengaruhnya Terhadap Pertumbuhan Ekonomi
Pertumbuhan ekonomi yang tinggi syarat utama untuk keberlangsungan pembangunan ekonomi. Untuk mencapai kondisi tersebut sangat diperlukan sumber pembiayaan untuk mendorong dunia usaha, salah satunya adalah kegiatan investasi. Jika aliran modal berjalan dengan pesat maka akan menjadi kesempatan baik untuk memperoleh pembiayaan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan apalagi saat pemulihan ekonomi setelah terdampak pandemi Covid-19.

Didalam ilmu ekonomi makro, investasi merupakan salah satu komponen dari pendapatan nasional Produk Domestik Bruto (PDB). Sehingga pengaruh investasi terhadap perekonomian sebuah negara bisa dilihat dari pendapatan nasional negara tersebut.

Penulis : Muhamad Fahreza

NIM : 211010501567

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun