Derby jatim tersaji di layar kaca televisi pada Sabtu sore 23/09/2023 dimana tuan rumah Persebaya Surabaya menghadapi Arema FC pada pekan ke 13 BRI Liga 1
Berlaga di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Tuan rumah Persebaya Surabaya tampil percaya diri di hadapan ribuan Bonek Mania
Menit 16' Ze Valente mencoba melepaskan tedangan keras yang langsung mengarah ke kotak penalty namun berhasil ditepis oleh penjaga gawang Arema FC
Menit 21' giliran Paulo Victor dengan sepakan keras kaki kirinya mencoba menebas gawang Arema FC namun bola masih melambung di atas mistar gawang
Gol spektakuler pun tercipta pada menit 27' setelah Bruno Moreira Soares mampu merebut bola yang kemudian di finishing dengan sempurna membuat Squad Bajol Ijo unggul 1-0 atas Arema FC
Sampai di menit 40' Persebaya Surabaya masih menciptakan berbagai peluang salah satunya lewat sepakan Catur Pamungkas yang tepat mengarah ke gawang namun bola masih sedikit tinggi di atas mistar gawang Arema FC
Menit 43' tendangan first time dari Sho Yamamoto hampir menambah keunggulan bagi Persebaya Surabaya namun kipper arema FC dengan sigap menghalau bola
Di penghujung babak pertama tepatnya menit 45+5' Persabaya Surabaya mampu menggandakan keunggulan setelah sundulan Dusan Stevanovic mampu menjebol gawang Arema FC membuat skor berubah menjadi 2-0 sekaligus menutup babak yang pertama
Memasuki babak yang kedua, belum puas dengan keunggulan 2-0 Persebaya Surabaya Kembali menambah keunggulan pada menit 50' berkat tendangan ciamik dari Ze Valente yang mampu menembus gawang Arema FC membuat Bajol Ijo semakin unggul dengan skor 3-0
Arema FC mampu mecoba memperkecil ketertinggalan lewat gol yang di ciptakan Dedik Setiawan pada menit 63' mengubah skor menjadi 3-1