Acara Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) yang dilaksanakan dari Universitas Muhammdiyah Malang di Desa Tegalgondo berjalan dengan harmonis. Kelompok 45 gelombang 4 dari PMM ini berhasil berkontribusi dengan masyarakat di desa Tegalgondo dengan baik dan lancar. Kelompok 45 gelombang 4 PMM ini melakukan kegiatan pembagian masker dan handsanitizer kepada masyarakat yang kurang mampu yang berada di sekitar desa Tegalgondo. Juga anggota PMM dari kelompok 45 gelombang 4 membagikan beberapa pengetahuan tentang bahayanya covid-19, gejala yang di alami oleh orang yang terkena virus, hingga cara mencegah covid-19.
    Beberapa masyarakat menangkapi ini sebagai kegiatan yang membantu mereka di bidang ekonomi. Masyarakat yang tidak mampu dapat memiliki keamanan dalam kesehatan seperti yang lainnya secara gratis. Dengan begitu masalah di dalam menjaga kesehatan dapat di ringankan dan bisa beraktifitas seperti biasa sambil menjaga kesehatan mereka.
    Kebanyakan masyarakat yang tidak menggunakan masker bukan berarti mereka tidak mengetahui atau meremehkan sekalipun terhadapat pandemik covid-19. Masyarakat yang mengabaikan protokol kesehatan berkemungkinan hanya tidak memiliki keamanan kehatannya saja. Tentu biaya yang dikeluarkan lebih di alihkan ke kebutuhan pangan, sehingga tidak teralihkan ke protokol kesehatan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H