Halo semuanya, saya akan bahas sedikit tentang apa yang ada di sekolah SMKN 53 Jakarta. Siapa sih yang ngga tau SMKN 53 Jakarta? SMKN 53 Jakarta adalah sekolah menengah kejuruan yang berada di Jl. Rusun Flamboyan, RT 14/ RW 10, Cengkareng barat, kecamatan Cengkareng, kota Jakarta barat. Sekolah ini memiliki cukup banyak jurusan antara lain yaitu Teknik instalasi tenaga listrik (TITL), Teknik Audio Video(TAV), Teknik sepeda motor(TSM), Teknik kendaraan ringan otomotif (TKRO), Teknik komputer dan jaringan (TKJ), dan Teknik Pengelasan (TP).
Dari setiap jurusan yang ada disekolah SMKN 53 Jakarta semua sudah berkolaborasi dengan industri dengan tujuan untuk memperkuat kerja sama dengan perusahaan dan industri terkait untuk memberikan wawasan langsung serta peluang magang kepada siswa. Juga memberikan fokus pada pengembangan keterampilan praktis dan teknis yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja.
Di SMK negeri 53 Jakarta juga memiliki kegiatan ekstrakurikuler yang ramai diminati oleh siswa. Kegiatan ekstrakurikuler ini yang memberikan peluang bagi siswa/i untuk mengembangkan minat dan bakat mereka melalui kegiatan ekstrakurikuler. Seperti futsal, basket, voly, paskibra, dari kegiatan tersebut cukup banyak yang memenangkan kejuaraan - kejuaraan lomba di bidang eskulnya maupun pelajaran. Dengan banyaknya prestasi dan kejuaraan, SMKN 53 Jakarta menjadi sekolah yang lebih populer diluar sana dan menjadi sekolah favorit yang akan menjadi daya tarik siswa/i lain yang ingin sekolah di SMKN 53 Jakarta ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H