Apa sih sebenarnya KKN itu ?
KKN atau Kuliah Kerja Nyata adalah kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada daerah tertentu di Indonesia. Pelaksanakan kegiatan KKN biasanya berlangsung selama antara satu sampai dua bulan dan bertempat didaerah setingkat desa.
Seperti yang dilakukan salah satu mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) Univet Bantara yaitu Fadhoil Majid Wajariananda (28/09/2021).
Mahasiswa tersebut membantu peternak kecil yang ada di desa Sukodono Rt 01 Rw 04, Kec. Tahunan, Kab. Jepara. Mahasiswa membantu di kandang, dari menyiapkan tempat untuk anakan ayam atau DOC sampai membantu memberi pakan. Hal tersebut dilakukan agar mahasiswa dan peternak bisa menukar ilmu yang mereka punya.
Kegiatan ini sangat menguntungkan bagi mahasiswa dan peternak. Karena mahasiswa mendapatkan ilmu dari pengalaman peternak dan peternak mendapatkan ilmu tentang peternakan dari mahasiswa. Dan berikut ini adalah dokumentasi dari mahasiswa.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI