Mohon tunggu...
Fadhli Pulungan
Fadhli Pulungan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Jurnalistik

Hobi saya menulis dan membaca

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN kelompok 162 UINSU Mengikuti kegiatan Penyuluhan Stunting terhadap Calon Pengantin di Kecamatan Tanjung Pura

7 Agustus 2024   15:30 Diperbarui: 7 Agustus 2024   15:32 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Langkat-  Mahasiswa KKN kelompok 162 yang melaksanakan KKN di desa Pematang Cengal Barat, mengadakan kunjungan ke kantor KUA Tanjung Pura di  Jl. Lintas Sumatra, Pematang Tengah, Kabupaten Langkat. Kunjungan dilaksanakan pada tanggal 6/08. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mengikuti rangkaian kegiatan dari penyuluhan Stunting terhadap calon pengantin di Kecamatan Tanjung Pura.

KUA Kecamatan Tanjung Pura mengundang pemateri dari Puskesmas Pantai Cermin. Nurbaiti yang bertindak sebagai pemateri dalam kegiatan ini menyampaikan bahwasanya penting bagi setiap Calon Pengantin agar cek kesehatan terlebih dahulu sebelum 3 bulan pernikahan. Hal ini ditujukan supaya calon pengantin bisa mempersiapkan hal hal yang berkaitan dengan kesehatan terlebih utama kesehatan calon ibu, selain itu pemeriksaan juga digunakan agar mencegah terjadinya stunting kepada anak yang akan lahir nantinya.

Dalam kegiatan ini para calon pengantin juga diberikan pembekalan dan persiapan sebelum menghadapi kehamilan agar calon ibu dan anak tetap dalam keadaan sehat. Calon pengantin diperkenalkan dengan aplikasi kescatin, yaitu aplikasi yang berfungsi untuk periksa kesehatan calon ibu dan berbagai informasi atau edukasi untuk pasangan calon pengantin yang berada dalam tahap pernikahan dan perencanaan kehamilan.

Ridho Alfikri Salah satu Mahasiswa KKN UINSU kelompok 162 mengungkapkan dengan adanya kegiatan ini menjadi pelajaran bagi kita bersama, agar nantinya dalam menempuh jenjang pernikahan penting dan perlu sekali menyiapkan segala hal agar kita bisa menjaga kesehatan reproduksi dan tentunya mencegah terjadinya stunting.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun