Mohon tunggu...
Fadhilah Muslim
Fadhilah Muslim Mohon Tunggu... Dosen - Researcher, Lecturer, Traveler

Currently living in Muenchen, Germany.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Cerita Lockdown 5 Bulan di Jerman hingga Angka Positif Covid-19 Menurun Signifikan, Apa Saja Aturannya?

7 Juli 2021   14:06 Diperbarui: 8 Juli 2021   12:35 1687
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi (Lokasi: Marientplaz, Munich)

Perkantoran? Disarankan semua yang bekerja dapat bekerja dari rumah. 

Benar saja teringat di awal Januari 2021, di office saya dikeluarkan surat keterangan jika memang membutuhkan harus datang ke office atau lab untuk mengambil data. Surat ini dipersiapkan jika ada pemeriksaan di jalan. 

Aturan-aturan di atas selalu diupdate secara berkala mengikuti jumlah kasus yang positif. Bahkan di pertengahan Januari 2021, aturan semakin diperketat. Seperti dilarang untuk melakukan perjalanan lebih dari 15 km dari rumah. Adanya aturan jam malam (curfew) di mana di atas jam 10 malam wajib berada di rumah. 

Aturan-aturan di atas seingat saya terus diberlakukan hingga menjelang pertengahan Maret 2021. Kemudian mengingat terjadi penurunan yang cukup signifikan menuju pertengahan Maret sebagai dampak positif diberlakukan hard lockdown sebelumnya, selanjutnya muncul aturan baru ketika itu, di mana toko-toko, restoran dan sebagainya perlahan boleh dibuka. Namun dengan kondisi yaitu aturan yang berlaku berikutnya mengikuti jumlah kejadian rata-rata selama satu minggu per 100.000 orang. 

Sebagai gambaran, per hari ini jumlah incident di kota Munchen adalah di angka 10. Ketika itu di awal April, pernah angka incident masih di bawah 100. Toko-toko non-essential pun diperbolehkan untuk dibuka, namun ada aturan bahwa pengunjung harus membuat appointment secara online terlebih dahulu sebelum datang ke toko. 

Kemudian di awal May, tiba-tiba angka kejadian di atas 100 lagi, aturan pun diubah kembali. Toko tetap diizinkan dibuka namun pengunjung wajib menunjukkan surat keterangan negatif Covid. Jam malam diberlakukan kembali. Kegiatan sekolah sempat ditutup lagi, dan seterusnya. 

Sebagai kesimpulan, selama 5-6 bulan "hard lockdown" di Jerman, aturan yang diberlakukan di update secara berkala mengikuti jumlah kejadian positif. Angela Merkel selalu menjadi orang terdapan yang mengumumkan aturan-aturan baru yang berlaku dan ini berlaku di keseluruhan negara Jerman, tanpa terkecuali. Bahkan hingga hari ini masih diberlakukan aturan untuk wajib memakai masker di transportasi umum, supermarket, toko, tempat wisata seperti museum, dan tempat-tempat publik lainnya.

Satu hal yang memang masih tetap dilakukan oleh warga di sini adalah selalu menggunakan masker jenis FFP2 di tempat-tempat yang memang diwajibkan.

Menurut saya pribadi, apa yang dilakukan oleh pemerintah Jerman ketika kondisi di sini cukup memburuk berbuahkan hasil yang positif. Tentunya selain pemerintah di sini memang tegas memberlakukan aturan ini, masyarakat di sini juga mengikuti aturan-aturan tersebut dengan baik. 

Lantas bagaimana dengan vaksin? Sesungguhnya baru sejak awal Juni 2021, jumlah warga yang divaksin naik signifikan bahkan secara eksponensial hingga hari ini.

Di Jerman sendiri setidaknya ada 4 vaksin yang digunakan yaitu vaksin Pfizer/Biontech, Modena, AstraZeneca dan Johnson & Johnson, di mana mayoritas masyarakat di sini diberikan vaksin jenis Pfizer/Biontech dan saya sendiri juga mendapatkan vaksin jenis Pfizer ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun