Apakah bisa makanan khas Eropa menjadi kuliner yang sangat digemari oleh masyarakat indonesia, khususnya di daerah jawa?
pertanyaan tersebut ternyata sudah bisa terjawab, sebagai bukti nya ialah makanan legendaris dari Surakarta yakni Selat Solo. Kuliner yang satu ini merupakan hasil modifikasi Steak ala Eropa yang sesuai dengan lidah Raja-raja Kasunanan Solo. Dahulu makanan tersebut hanya bisa dinikmati oleh para kaum bangsawan saja, tapi sekarang kita sudah bisa menikmati Selat Solo di beberapa restoran yang ada di Indonesia.Â
Hal yang membuat Selat Solo ini begitu dinikmati oleh masyarakat indonesia ialah karena rasa yang ada di Selat Solo ini sesuai dengan lidah orang Indonesia. Walaupun sama-sama berasal dari olahan daging, tapi ternyata ada perbedaan mencolok antara Selat Solo dan Steak. Saus Selat Solo lebih encer dianding saus Steak ala Eropa. Selain itu kuah dari Selat Solo didominasi rasa manis dan sedikit rasa asam dan bumbu-bumbu yang digunakan adalah rempah-rempah khas Indonesia sehingga sensasi rasa yang dirasakan bukan hanya manis dan asam yang segar, tapi juga ada rasa hangat.
Sampai saat ini, Selat Solo sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. apalagi karena harga dari makanan ini terbilang cukup bersahabat dan rasa yang disajikan di Selat Solo ini sangat sesuai dengan lidah dari masyarakat Indonesia.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI