Kau berdiri tegak
Memancarkan cahaya
Sepanjang bukit
Kau memberi terang
Kepada sawah dan kawah
Kepada laut dan mulut-mulut pelaut
Kepada padang ilalang dan para pedagang
Kepada mawar berduri dan putri malu
Mengapa engkau memberi terang tanpa membedakan warna kulit?
Menelusuri cela-cela dedaunan tanpa melihat jenis pohon?
Memberi terang tanpa melihat aku mempercayai apa?
Menerangi jalan tanpa melihat jalan mana yang aku lalui?
Aku bertanya pada pada teman sebaya
Bertanya pula pada diri saya sendiri
Bertanya pada nyonya
Mengapa engkau memperlakukan semuanya sama?
Kau tidak memberikan jawaban
Tetapi terus menerangi
Bila kau terus melakukan tanpa memberi jawaban padaku
Maka kumohon berikanlah kelebihanmu itu padaku
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H