Covid-19 merupakan salah satu penyakit yang disebabkan oleh corona virus yang merupakan kasus pandemik sejak tanggal 11 Maret 2020. Covid-19 atau sering disebut Coronavirus disease 2019 merupakan penyakit yang menginfeksi saluran pernapasan akut dan disebabkan oleh Coronavirus Strain Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus yang kali pertama teridentifikasi di 2019 akhir, tepatnya di kota Wuhan, Provinsi Hubei Cina.
Penyakit ini dengan sangat mudah menyerang pernapasan, namun dari berbagai riset yang dilakukan, hasil riset menunjukkan bahwa tingkat kematian pada wabah jenis ini diakibatkan karena adanya penyakit penyerta seperti penyakit serebrovaskular, hipertensi diabetes mellitus dan jantung coroner. Beberapa gejala yang terjadi seperti letih, demam, sesak nafas, batuk, dan tidak nafsu makan. Dan berbeda dengan influenza, Covid-19 dengan sangat cepat dapat berkembang hingga mengakibatkan terjadinya infeksi lebih parah dan gagal organ bahkan kematian.
erdasarkan permasalahan tersebut perlu upaya dalam pencegahanya. Adapun cara pencegahan Covid-19 yang paling efektif untuk dilakukan adalah dengan menggunakan masker. Alat ini harus digunakan terutama saat berada di tempat umum atau berinteraksi dengan orang lain. Penutupan pada mulut dan hidung ampuh untuk menurunkan risiko penyebaran virus corona dengan memblokir tetesan air liur, agar tidak masuk ke tubuh. Sebaran dari udara juga dapat terjadi, sehingga perlu digunakan saat kamu berada di dalam ruangan, terutama yang ber-AC. Maka mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang berinisiatif untuk membagikan masker kepada warga kelurahan Jatisari secara gratis. Sasaran utama pembagian masker ini yaitu warga perumahan jatisari. Dalam pembagian masker ini saya mahasiswa KKN UIN Walisongo berharap agar warga perumahan Jatisari sadar pentingnya prokes.
Sumber Referensi
    Septiawan, Ardiputra., Muhammad, Rizky Prawira, M., Tasbir., Sri Utami Permata., Nurul Listiawati., & Laila Qadrini.2020.PEMBAGIAN MASKER DAN SOSIALISASI KEBIJAKAN PEMERINTAH DALAM RANGKA MENDUKUNG PENCEGAHAN PENYEBARAN COVID-19 PADA MASYARAKAT DESA PALLIS KECAMATAN BALANIPA. Jurnal Pengabdian Masyarakat. 1(3): 395-400
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H