5. Anak lahir dalam keadaan fitrah
Dalam dunia psikologi disebutkan bahwa ketika anak terlahir ia seperti kertas kosong yang tidak ada isinya. Lalu bagaimana islam memandang hal ini? Kita sajikan terlebih dahulu keterangannya ya.
" Setiap anak yang terlahir ke dunia adalah fitrah, tinggal kedua orangtuanya lah yang menjadikannya yahudi, nashrani atau majusi". ( HR Bukhari)
Dalam islam anak adalah fitrah, fitrah disini dijelaskan dalam beberapa tafsir maksudnya adalah fitrah beragama islam. Sehingga orangtuanya lah yang menentukan apakah ia beragama selain islam. Jadi tidak tepat ya kalau mengatakan bahwa fitrah tersebut maksudnya adalah anak adalah kertas kosong yang tidak paham apapun.Â
Namun diluar hal itu, teori terkait anak seperti kertas kosong bisa dikatakan ada benarnya, Â karena anak memang belum paham apapun terntang hal duniawi ini, sehingga segala sesuatunya tergantung orangtua, mau melukiskan hal yang bai atau hal buruk pada anak? namun tetap teori ini tidak bisa dikaitkan dengan fitrah, karena jelas fitrah disana adalah beragama islam, menyembah allah, jadi sudah ada perjanjian sebelumnya dengan Allah.
Sekian sedikit penjelasan terkait anak dalam persepektif islam, masih banyak indikator terkait anak dalam islam, yang di atas hanyalah gambaran umum saja.
Semoga bermanfaat.
Salam Bahagia.
Mozaik Psikologi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H