Mohon tunggu...
Yuni Cahya
Yuni Cahya Mohon Tunggu... Bankir - belajar berdamai dengan diri sendiri

sederhana saja

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mahakarya Indonesia

13 Februari 2015   20:11 Diperbarui: 17 Juni 2015   11:15 1457
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Setiap kali menonton televisi kita pasti di disuguhi jeda iklan yang berderet panjang, suka sebel aja saat acaranya bagus tapi tiba-tiba kepotong iklan, udah gitu durasi iklannya panjang bener. Lhah.. padahal itulah bumbunya semua acara di televisi. Semakin banyak iklannya menandakan rating acanya memang lagi tinggi. Dan pundi-pundi uang mengalir disitu. Tapi nggak sampai ke penontonnya lho.

Pada tau nggak sih bikin iklan itu ribet lho. Karena membuat iklan itu diperlukan detail yang luar biasa. Meskipun ketika sudah jadi, sepertinya iklan itu sederhana banget. Itu secuil kata mbak Lucianne Putri si kreatif dari salah satu advertising agency.

Semalem waktu setrika sempat terhenyak dan berdesir waktu lihat iklan Dji Sam Soe terbaru. Benar-benar Mahakarya Indonesia sesuai tagline nya. Visualisasinya bagus, detail, Indonesia banget. Pasti butuh waktu yang tidak sebentar untuk memunculkan ide, bikin konsep hingga eksekusi. Narasinya juga mantap. Pasti copy writernya keren. TVC Mahakarya Dji Sam Soe dari tahun ke tahun memang digarap dengan matang dan sempurna.

Hmm.. jadi rindu deadline kreatif.

https://www.youtube.com/watch?v=lE1ZMFeh1b4#action=share

Indonesia…
bangsa yang rekat, walau ribuan pulau memisahkan
yang satu mimpi walau terbagi beribu suku
kita membuka telinga untuk semua teladan
kita akan senantiasa merunduk dan mengasah sebuah keaslian rasa
kita merendahkan hati
kita tak melompat atau terbang
kita melangkah mantap
satu, demi satu, demi satu…

Setiap helai benang dan torehan
setiap tetes dan gerakan
untuk nikmati aroma keberhasilan
kita bersabar
kita menempa kualitas diri dan menjaganya agar tak pernah berubah

dan saat sesuatu berjalan selayaknya
kita setia, patuh pada tata cara
kita lupakan satu, sampingkan sendiri
lalu memupuk kesempurnaan bersama
karena kapal ini butuh semua tenaga
kita bergotongroyong

lihatlah, sesuatu yang dimulai dari dalam
tak akan runtuh terkikis waktu
inilah jiwa Indonesia
jiwa yang menciptakan mahakarya


#penikmat iklan rokok

#bukan penikmat rokok

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun