Mohon tunggu...
Mahasiswa UNNES Giat 5
Mahasiswa UNNES Giat 5 Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Kelompok mahasiswa dari berbagai prodi di Universitas Negeri Semarang yang sedang melaksanakan Giat 5 di Desa Windusari.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peringatan HUT RI ke-78 Mahasiswa Unnes Giat 5 Windusari Adakan Lomba bersama Warga

8 Agustus 2023   21:32 Diperbarui: 10 Agustus 2023   22:47 518
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Magelang - Hari Minggu (6/8) mahasiswa UNNES Giat 5 bersama dengan pemuda Radeka mengadakan berbagai lomba untuk memperingati HUT RI ke-78. Lomba tersebut diadakan di lapangan bola voli Dusun Jeketro. Perlombaan ini dimulai pukul 9 pagi hingga pukul 4 sore. Lomba berlangsung selama 2 hari, Sabtu (5/8) dan Minggu (6/8). Kegiatan ini disambut meriah oleh warga setempat dengan memenuhi lokasi lomba. Tidak hanya itu, warga Dusun Jeketro antusias mengikuti perlombaan tersebut.  Perlombaan tersebut diikuti oleh anak-anak dan ibu-ibu Dusun Jeketro.

lomba mencantolkan besek
lomba mencantolkan besek

Lomba 17 Agustus-an ini menjadi ajang berkumpul warga Dusun Jeketro untuk menjalin tali silaturahmi antar sesama warga.

"Lomba ini diadakan untuk mempererat tali persaudaraan satu sama lain." ujar panitia lomba.

Ada berbagai macam lomba yang diadakan. Dari yang diikuti tiap individu hingga kelompok. Lomba di hari Sabtu dimulai dengan lomba anak-anak. Diantaranya, lomba sendok kelereng, pecah air balon, botol pensil, estafet karet, dan estafet air.

"Hari Sabtu kamarin itu lombanya yang anak-anak. Sendok kelereng, pecah air balon, botol pensil, estafet karet, sama estafet air." ujar Lina, panitia lomba

lomba makan biskuit
lomba makan biskuit

Selanjutnya di hari Minggu ada 4 jenis lomba anak-anak dan 5 lomba ibu-ibu. Lomba anak-anak tersebut ada makan kerupuk, tahan tawa, 4 pos, dan mencantolkan besek. Antusias dari anak-anak pun sangat meriah. Banyak diantara anak-anak mengikuti semua kegiatan perlombaan

lomba estafet karet
lomba estafet karet

"Aku ikut semua lomba. Hari ini sama kemarin." kata Diza, salah satu anak Dusun Jeketro.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun