Mohon tunggu...
ESTER NAINGGOLAN
ESTER NAINGGOLAN Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas HKBP Nommensen Medan

suka membaca novel

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Bahasa Gaul terhadap Penggunaan Bahasa Indonesia

29 Juni 2022   21:31 Diperbarui: 2 Juli 2022   20:40 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bahasa adalah suatu kemampuan yang dimiliki manusia untuk berkomunikasi satu sama lainnya dengan memakai tanda atau simbol, misalnya kata-kata dan gerakan tubuh. Bahasa juga dapat diartikan sebagai sebuah sistem yang berhubungan satu sama lain, yang tersusun dari simbol lisan yang bersifat arbitrer yang dipakai oleh sekelompok masyarakat, bahasa digunakan untuk alat komunikasi dan berinteraksi antar sesamanya. 

Seperti yang kita ketahui di Indonesia memiliki berbagai ragam bahasa, contohnya ada Bahasa Jawa, Bahasa Madura, Bahasa Sunda, dan banyak lagi. Tapi seiring dengan berkembangnya zaman, muncullah Bahasa Gaul yang kerap digunakan oleh kaum muda dan berpengaruh terhadap penggunaan Bahasa Indonesia. Bahasa Gaul pada umumnya digunakan sebagai sarana komunikasi di antara remaja sekelompoknya selama kurun waktu tertentu. hal ini dikarenakan, remaja memiliki bahasa tersendiri dalam mengungkapkan ekspresi diri.

"Menurut Mulyana (2008), bahasa gaul adalah sejumlah kata atau istilah yang mempunyai arti yang khusus, unik, menyimpang atau bahkan bertentangan dengan arti lazim ketika digunakan oleh orang-orang dari subkultur tertentu".

Selain pendapat tersebut "Sarwono (2004) mengatakan bahwa bahasa gaul adalah bahasa khas remaja (kata-katanya diubah-ubah sedemikian rupa, sehingga hanya bisa dimengerti di antara mereka) bisa dipahami oleh hampir seluruh remaja di tanah air yang terjangkau oleh media massa, padahal istilah-istilah itu berkembang, berubah, dan bertambah hampir setiap hari".

Kedua defenisi itu saling melengkapi. Pada defenisi pertama hanya menerangkan bahwa bahasa gaul adalah bahasa yang mempunyai istilah yang unik, sedangkan defenisi yang kedua diperjelas lagi bahwa yang menggunakan bahasa tersebut adalah para remaja dan bahasa tersebut akan terus berkembang.

Ragam bahasa gaul remaja memiliki ciri khusus, yaitu singkat, lincah dan kreatif. Kata-kata yang digunakan cenderung pendek, sementara kata yang agak panjang akan diperpendek melalui proses morfologi atau menggantinya dengan kata yang lebih pendek.

Contoh penulisan menggunakan bahasa gaul:

a. Mager (kata ini merupakan singkatan dari malas gerak)

b. Sabi (kata ini memiliki arti bisa, sanggup atau mampu)

c. Gaje (kata ini merupakan singkatan dari gak jelas)

d. Besti (kata ini berasal dari bahasa inggris yang artinya sahabat)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun