Masih pagi ketika sms itu saya terima. Jam pengiriman tercatat pkl 04:59:36, berarti jam 5 subuh.Bunyinya demikan : (+)Invite Amel cewek bispak lagi ***** (ndak tega nulisnya). Pengirim 0822921697**.
Entah bagaimana caranya sales marketing itu mendapatkan nomor saya .Geram juga, sehari bisa lebih dari 5 kali mendapat penawaran yang kadang aneh-aneh, mulai dari penawaran nomor cantik; gadget blackmarket (gajebo, apakah barang tersebut emang lolos dari intaian BC atw malah barang barang sitaan yg diumpetin diem2 sama oknum); ramalan nasib --ngga banget deh--; rental mobil; mama minta pulsa (modus lama, udah ngga jaman); pura2 deal jualan tanah atw rumah dan minta ditansfer; sampe iklan penghilang gatel dikulit (tersungging juga nih....tanpa diagnosa maen tuduh).
Seorang teman laki2 pernah saat duduk sendirian di sebuah toko ritel yg berkonsep kafetaria dihampri oleh seorang wanita. setelah sedikit berbasa basi wanita tersebut memberikan sebuah kartu nama sambil menunjuk ke sebuah meja. Gubraks !!! Meja itu diisi oleh perempuan yg keliatan sedang ngobrol santai yang ternyata cewek bispak juga ngga beda sama si Amel diawal tulisan ini. Xixixi....temen saya dikira om-om kesepian.
Konsep pemasaran yang diterapkan oleh sebuah usaha jasa. Jasa perdagangan syahwat . Kreatif juga sich. Mungkin mereka ingin menerapkan teori ini :
Pemasaran adalah suatu system keseluruhan dari kegiatan-kegiatan usaha yang ditujukan untuk merencakan, menentukan harga, mempromosikan dan untuk mendistribusikan barang dan jasa yang dapat memuaskan kebutuhan baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli yang potensial (Wlliam J. Stanton, Fundamentalis of Marketing, 1978:5).
Bekerja sama dalam adalah baik bahkan dianjurkan. Tapi harus seperti dalam ayat berikut
“…Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya.” [Al Maa-idah 2]
Tolong menolong dalam kejahatan bukan hanya 2 orang pelaku yang dilaknat tapi seluruh team yang terlibat di dalamnya
“Rasulullah s.a.w. melaknat tentang arak, sepuluh golongan: (1) yang memerasnya, (2) yang minta diperaskannya, (3) yang meminumnya, (4) yang membawanya, (5) yang minta dihantarinya, (6) yang menuangkannya, (7) yang menjualnya, (8) yang makan harganya, (9) yang membelinya, (10) yang minta dibelikannya.” (Riwayat Tarmizi dan Ibnu Majah)
Dari Jabir ra bahwasanya Rasulullah SAW melaknat para pemakan riba, yang memberikannya, para pencatatnya dan saksi-saksinya.” Kemudian beliau bersabda, “Mereka semua adalah sama”. (HR. Muslim).
“Rasulullah saw. melaknat orang yang menyuap, yang menerima suap, dan yang menjadi perantaranya.” (HR Ibnu Hibban dan Hakim)