Siapa yang tidak mengetahui sepak terjang Soekarno dalam memperjuangkan kemerdekaan. Banyak orang yang sangat mengidolakan sosok maupun tokoh yang dikagumi karena memiliki hal menarik baik itu prestasi, penampilan ataupun kesuksesannya dan itulah yang saya pahami dari makna idola.Â
Sejujurnya, walaupun saya orang terpelajar saya merupakan orang yang tidak pernah atau memiliki tokoh idola para pejuang kemerdekaan sedari kecil, saya hanya kenal dan meghormatinya saja. Akan tetapi, Setelah saya melihat biografi sejarahnya Bung Karno membuat saya berubah tentang pandangan saya dalam memahami arti idola dan perjuangan dalam hidup.
Dalam perjuangannya untuk mencapai kemerdekaan bangsa ini Soekarno selalu bersikap Non Kooperatif terhadap para penjajah. Soekarno selalu tidak mau bekerja sama dengan Belanda yang membuatnya selalu keluar masuk penjara, diadili bahkan dibuang ke daerah lain.Â
Akan tetapi, tidak membuat padam semangat perjuangannya malah sebaliknya api perjuangan demi kemerdekaan semakin ber api-api. Pejuangannya dalam dunia pendidikanpun sangat dikagumi dia termasuk anak yang cerdas diwaktu kecil dan perjuangannya memproklamasikan kemerdekaannya pun dia sangatlah hebat walaupun sempat ditentang oleh rakyatnya sendiri.
Saya sebagai pelajar merasa terinsprasi dalam berjuang menghadapi tantangan-tantangan hidup sebagai seorang pelajar. Saya akan lebih berjuang lagi dan dapat menyayingi tokoh yang aku sangat idolakan Ir Soekarno dan menjadi orang yang sama, yaitu orang yang berjasa besar bagi bangsa ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H