Mohon tunggu...
Erika Yulia
Erika Yulia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Baik Hati

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas Pilihan

Generasi Muda Menginspirasi, Penyuluhan Mahasiswa Universitas Bina Sarana Informatika Tegal Program Studi Sistem Informasi Akuntansi di Desa Kalijambe

28 Juni 2024   18:47 Diperbarui: 28 Juni 2024   20:06 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa Ubsi 2023/2024/dokpri

Senin, 3 Juni 2024

Dalam upaya membangun generasi muda yang berakhlak mulia dan bermoral tinggi, Mahasiswa Prodi Sistem Informasi Akuntansi UBSI Tegal kelas 63.2A.35 dari Kelompok 1 melaksanakan Tugas Akhir Semester PAI dengan menyelenggarakan penyuluhan bertema "Pentingnya Pendidikan Agama Islam". Kegiatan ini telah berlangsung pada hari Senin tanggal 3 Juni 2024, Di SD ISLAM DARUL UCHWAH (70002689) yang tepatnya berlokasi di Jl. GARUDA RT/RW 05/01, Kelurahan Kalijambe, Kecamatan Tarub, Kabupaten Tegal, Provinsi Jawa Tengah dengan tujuan untuk mengedukasi para siswa, tentang peran pendidikan agama Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Bersama Erika Yulia, Sabrina Ratu Aqilah, Vivi Amellia, dan Zahrotun Nisa Mahasiswa dari kelompok 1 tersebut penyuluhan telah dilaksanakan dengan penuh antusias. Penyuluhan dimulai pada pukul 07:30 namun dengan penuh semangat kelompok 1 berangkat menuju lokasi pada jam 6 pagi untuk mempersiapkan penyuluhan lebih awal sebelum upacara pada hari senin dimulai. Setelah upacara, kelompok 1 langsung menuju ke kelas 3 untuk memulai penyuluhan. Penyuluhan dimulai dengan perkenalan kepada anak-anak mengenai Pentingnya Pendidikan Agama Islam, dilanjut dengan pemaparan inti materi kepada siswa-siswi kelas 3 disana.  

Mahasiswa Ubsi Tegal 2023/2024/dokpri
Mahasiswa Ubsi Tegal 2023/2024/dokpri

Materi yang disampaikan diterima dengan baik oleh siswa-siswi disana dengan penuh semangat. Hal tersebut dikarenakan pembawaan materi dari kelompok 1 yang diselingi dengan hal-hal menarik sehingga membuat para siswa tidak bosan dalam menerima materi dalam penyuluhan tersebut. Acara menjadi lebih seru saat mahasiswa kelompok 1 mulai memberikan hadiah kepada anak-anak  yang berani maju dan menjawab pertanyaan yang diberikan berdasarkan materi yang telah diajarkan. Para siswa juga menjadi semakin antusias lagi saat acara terakhir yaitu ketika mahasiswa berbagi konsumsi kepada anak-anak yang telah mengikuti penyuluhan.


Mahasiswa Ubsi Tegal 2023/2024/dokpri
Mahasiswa Ubsi Tegal 2023/2024/dokpri

Acara penyuluhan ini berlangsung dengan lancar dan sukses, hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya siswa-siswi yang memahami dengan baik materi penyuluhan yang diajarkan, sehingga menciptakan suasana kelas yang kondusif. Banyaknya siswa yang berebutan untuk menjawab pertanyaan juga menjadi bukti nyata bahwa anak-anak aktif dan juga berani dalam menyampaikan pendapatnya. Harapannya penyuluhan ini dapat memberikan kontribusi nyata dalam membentuk generasi muda yang berakhlak mulia dan bermoral tinggi, serta menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan mendukung terutama bagi siswa sekolah dasar. Sehingga dengan melalui materi Pendidikan Agama Islam menjadikannya sebagai fondasi penting dalam menciptakan siswa-siswi yang harmonis dan beretika serta mencegahnya dari berbagai perilaku negatif, termasuk bullying di sekolah.

Penyerahan Kenang-Kenangan /dokpri
Penyerahan Kenang-Kenangan /dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun