Teh merupakan minuman yang cocok bila dikreasikan dengan berbagai jenis makanan dan minuman lainnya. Mulai dari bubble, jelly, susu dan lainnya agar teh terasa nikmat dan menarik. Nah selain dicampur dengan bahan-bahan yang telah disebutkan, ternyata teh dapat dikreasikan dengan keju. Menarik bukan ? bukan hanya dicampur dengan makanan, ternyata keju bisa dikreasikan loh dengan minuman teh.Â
Memang sulit untuk dibayangkan, namun kombinasi ini benar-benar nikmat untuk dicoba. Konsep minuman ini pertama kali ada di negara Taiwan dan merambah kenegara lainnya dan salah satu nya adalah Indonesia.
Di Indonesia sendiri, minuman yang bernama Cheese Tea ini sudah mudah ditemukan di Ibu Kota Indonesia yaitu Jakarta. Minuman berbahan dasar keju ini laris manis disana dan telah disajikan dalam berbagai merk seperti Ban-Ban, Hei Ho, Hey Tea dan masih banyak lagi dengan harga yang ditawarkan dari termurah yaitu belasan ribu hingga Rp. 30.000,- Rupiah. Minuman Cheese Tea ini sudah lama diperbincangkan namun masih banyak orang yang diluar Jakarta belum mengetahuinya termasuk juga Kota Pontianak yang masih sedikit yang mengetahuinya.
Di Pontianak sendiri, Cheese Tea merupakan minuman yang terdengar asing oleh beberapa warga di Kota Pontianak. Saat mereka mendengar kata Ceese Tea mereka akan bertanya kepada orang yang menyebut kata itu. Cheese Tea sendiri masih terbilang langkah untuk ditemui di sekitar penjuru Kota Pontianak.Â
Namun bagi kalian para pecinta kuliner Pontianak, kalian sudah bisa menemukan minuman unik ini di Kota Pontianak. "Las VesTea" itulah brand yang telah hadir di Kota Pontianak yang beralamat di Jl. K. H. Wahid Hasyim dideretan pinggir jalan. Harga yang ditawarkan sangat murah mulai dari Rp. 12.000,- hingga yang termahal Rp. 15.000,-. Sangat murah bukan ?
"Las VesTea" merupakan produk bisnis yang diciptakan oleh dua orang mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura jurusan Ekonomi Pembangunan. Untuk menjangkau para pembeli dan memasarkan penjualannya, mereka berdua mengenalkan produk mereka melalui akun Instagram bisnisnya yang bernama @las.vestea. Dan untuk memudahkan para pembeli, mereka berdua juga berinisiatif untuk memasarkan melalui Ojek Online seperti Grab Food dan rencananya mereka juga akan menggunakan jasa Go-Food dengan jadwal buka pada jam 16:30 dan tutup pukul 22:30.Â
Menu yang ditawarkan ke pembeli yaitu Original Cheese Tea, Green Tea Cheese Tea, Lychee Chese Tea dan masih banyak lagi. Walau usaha mereka akan dibuka pada 22 Mei 2018 mendatang, sudah banyak para pembeli yang tak sabar menanti. Apakah anda salah satunya?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H