Mohon tunggu...
Erfano
Erfano Mohon Tunggu... Guru - Pencinta Perjalanan, Kuliner, Musik, Buku dan Film

Hidup ini singkat. Ayo semangat!

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Lakukan Empat Hal Ini agar Puasa Kalian Tetap Fit, Bugar dan Sehat

6 April 2023   21:48 Diperbarui: 6 April 2023   21:53 680
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: PEXELS

Jika ada yang bilang puasa itu menyehatkan, saya seratus persen setuju. Puasa adalah waktu di mana sistem tubuh seperti sistem pencernaan istirahat setelah nyaris setahun diminta mencerna makanan.

Jika belum yakin kalau puasa itu menyehatkan, ada hadist loh yang menjelaskan perihal puasa yang menyehatkan. Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda: "Berpuasalah niscaya kalian akan sehat." Hadist ini diriwayatkan Ath Thabrani dalam Mu'jam al Awsath.

Tantangan berpuasa tentu saja menahan haus dan lapar. Kalau sudah begitu badan akan terasa lemas. Belum lagi proses puasa adalah proses di mana tubuh sedang melakukan detoks untuk meregenerasi sel-sel dalam tubuh. Proses itu kadang membuat tubuh menjadi tidak fit dan kurang bugar. Untuk itu hal-hal ini yang perlu kalian perhatikan agar tubuh tetap fit, bugar dan sehat saat berpuasa.

  • Pilih Makanan Bernutrisi

Biasanya saat berbuka puasa, gorengan, kolak, es buah, sirup jadi pilihan. Banyaknya penjual yang menjajakan makanan dan minuman tersebut membuat keinginan untuk membeli makin kuat ditambah cuaca panas, perut lapar. Tanpa pikir panjang, makanan dan minuman tersebut jadi pilihan untuk berbuka.

Padahal makanan-makanan berlemak seperti gorengan, makanan bersantan seperti kolak dan minuman manis membuat kinerja pencernaan makin berat. Untuk itu, kalian perlu perhatikan asupan makanan. Pilih makanan yang bernutrisi seperti makanan yang mengandung karbohidrat kompleks, protein dan vitamin dan mineral serta lemak baik.

  • Tidur Cukup

Salah satu kunci agar tubuh tetap fit, bugar dan sehat adalah tidur yang cukup. Saat berpuasa, di mana tubuh sedang melakukan detoks alami, respon tubuh jadi lemas. Kurangnya tidur makin membuat tubuh jadi tidak fit dan kurang bugar.

Bangun sahur yang dilakukan di bulan Ramadan mengurangi kuantitas tidur. Selain itu, ibadah yang dilakukan selama Ramadan juga mengurangi kuantitas tidur. Untuk itu, kalian perlu mensiasati dengan menambah tidur di siang hari. Melakukan tidur yang berkualitas meskipun kuantitas tidur berkurang cukup membuat tubuh jadi fit, bugar dan sehat selama Ramadan.

  • Minum Air yang Cukup

Cairan tubuh saat berpuasa akan berkurang banyak terutama di siang hari. Untuk itu, jaga asupan cairan selama Ramadan perlu disiasati di jam-jam berbuka dan jam sahur. Jumlah cairan yang cukup akan membuat tubuh menjadi fit, bugar dan sehat.

  • Rutin Berolahraga

Puasa yang dilakukan bukan berarti hanya rebahan semata. Olahraga ringan yang dilakukan saat berpuasa dapat membuat metabolisme tubuh dan peredaran darah lancar. Ini akan membuat badan lebih fit dan sehat.

Olahraga yang dilakukan bisa jalan kaki ringan keliling kompleks perumahan. Kalian juga bisa melakukan angkat beban ringan. Untuk waktu berolahraga bisa dilaksanakan satu jam sebelum berbuka, setelah tarawih atau setelah shalat subuh.

***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun