Mohon tunggu...
Erenzh Pulalo
Erenzh Pulalo Mohon Tunggu... Buruh - Akun Baru

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MPLS SMA Al Fatah YPKP Sentani, Kepala Sekolah: Kalian Tidak Salah Pilih Sekolah, Kami Siap Didik Kalian Jadi Generasi Emas Indonesia

15 Juli 2024   09:30 Diperbarui: 15 Juli 2024   09:30 36
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kepala Sekolah SMA Al Fatah YPKP Sentani, Abdul Mukngin (tengah) dalam sambutan pembukaan MPLS, Senin (15/7/2024) | dokpri

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA Al Fatah YPKP Sentani tahun pelajaran 2024-2025 hari ini mulai dilaksanakan dan akan berakhir pada besok, 16 Juli 2024.

Sebanyak 96 siswa mengikuti MPLS dan siswa yang ikut berasal dari SMP baik yang berasal dari Kabupaten Jayapura, Kota Jayapura, dari luar Jayapura dan luar Papua sudah mendaftar di SMA Al Fatah YPKP Sentani. 

Ketua Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), Darsin dalam sambutan pembukaan MPLS mengatakan telah menerima 96 siswa yang sudah diseleksi. 

" Di Tahun pelajaran 2024-2025 ini kami telah menerima total 96 siswa yang sudah kami selesai baik saat pengumpulan berkas, wawancara hingga tes tertulis", ujar Darsin, Ketua Panitia PPDB SMA Al Fatah YPKP Sentani tahun pelajaran 2024-2025 dalam sambutan pembukaan MPLS, Senin (15/7/2024). 

Guru yang juga sebagai Wakasek Sapras SMA Al Fatah YPKP Sentani ini juga mengucapkan banyak terima kasih kepada semua siswa baru yang bersedia daftar dan mengikuti seleksi. 

"Terima kasih banyak untuk semua siswa baru atas partisipasi dan bersedia mengikuti proses pendaftaran hingga total yang murni lolos kami terima sebanyak 96 siswa," ucapnya. 

Disaat yang sama Kepala sekolah SMA Al Fatah YPKP Sentani, Abdul Mukngin juga mengatakan banyak sekali siswa yang mendaftar disini, tapi kami menyeleksi dan hanya menerima 96 siswa. 

"Banyak sekali siswa yang mendaftar di SMA Al Fatah YPKP Sentani, tapi kami seleksi betul dan mau menerima siswa yang betul-betul layak diterima disini sehingga kami hanya menerima 96 siswa yang memang sangat layak sekolah disini," ucap Kepala Sekolah SMA Al Fatah YPKP Sentani, Abdul Mukngin. 

"Kalian harus bersyukur sekolah disini, ini bukan soal jumlah yang sedikit tapi dengan jumlah yang sedikit kalian akan dengan mudah mendapatkan beasiswa dari sekolah, mudah terpilih mengikuti OSN-O2SN, dan dengan sekolah yang sudah terakreditasi A kami berpeluang kuliah di kampus unggulan di seluruh Indonesia," tambahnya. 

Kepala sekolah juga menitipkan pesan berharga kepada semua siswa baru agar dengan jumlah 96 siswa yang ikut MPLS ini jumlah yang sama juga harus kalian lulus 100 persen dengan jumlah yang sama. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun