Mohon tunggu...
Enrileks MurniZalukhu
Enrileks MurniZalukhu Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

bernyanyi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pastikan Keselamatanmu..!

5 November 2022   10:15 Diperbarui: 5 November 2022   11:03 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Keselamatan adalah hal yang pasti dan dibutuhkan setiap orang. baik orang kristen maupun non Kristen. Keselamatan yang dimaksud adalah hidup yang kekal atau kehidupan kita setelah tiada didunia ini, dengan kata lain setelah meninggalkan dunia yang fanah. kemankah kita pergi?kenerakah kah atau kesurga?

 Tentu setiap orang pasti ingin kesorga karena sorga adalah tempat dimana kita tidak lagi mengalami penderitaan, tidak mengalami capek, tidak mengalami lapar ataupun haus. Di sorga hidup kita penuh dengan sukacita. Sukacita yang tidak dapat digantikan oleh dunia ini. Namun yang menjadi pertanyannya adalah kepada siapakah ada keselamatan itu? dan bagaiman cara mendapatkan keselamatan itu?

 Ada yang mengatakan bahwa syarat masuk surga untuk mendapatkan keselamatan adalah berbuat baik. Namun apakah benar demikian? Masuk sorga harus sempurna. Jadi jika demikian apakah kita yakin kita masuk sorga? Bukankah kita manusia yang tidak luput dari kesalahan? 

Masuk surga harus sempurna, suci,tidak bernoda.  Namun apakah ada jaminan bahwa manusia tidak malakukan kesalahan itu?. tentu hal ini tidak bisa dipastikan. berarti jika manusia pernah melakukan kesalahan artinya bahwa semua manusia masuk Neraka. apakah seperti itukah? tentu tidak. Lalu kepada siapakah ada keselamatan itu.

firman Tuhan berkata dalam Kisah Para Rasul 4:12 "Dan keselamatan tidak ada di dalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan". Dia yang dimaksud disini adalah Yesus Kristus. Keselamatan hanya Ada di dalam Yesus Kistus. Kenapa Harus Yesus Kristus? karena hanya manusia yang tidak berdosalah yang mampu menyelamatkan manusia  berdosa. Hanya manusia sempurna yang suci,kudus yang mampu menebus manusia yang hina. Manusia yang sempurna itu hanya terdapat dalam satu Pribadi yaitu Yesus Kristus. Dia adalah Analk Allah yang menjelma menjadi manusia.  Dia Rela mempersembahkan  dirinya sendiri sebagai korban yang harus disembelih. Rela mengambil Rupa seorang Hamba, rela dicaci maki, diludahi  dan tidak mempertahankan kesetaraannya dengan Allah demi menebus dosa manusia.  Darah-Nya menyucikan manusia dari segala dosa dan kejahatan. Pengorbanan Kristus adalah unik dalam keabadiannya, kemurniannya,kemanjurannya, dan harganya.Hal ini dilakukan sekali untuk selama-lamanya. telah terbukti dengan Kematian-Nya di kayu salib. 

Pengorbanan  Kristus di kayu salib untuk menggantikan manusia yang seharusnya di binasakan. Bukan karna Manusia layak menerimanya atau karena manusia layak menerima tebusan itu. Akan tetapi, semata-mata hanya karena Anugrah, hanya karena kasih-Nya yang begitu besar terhadap dunia ini. karena itu, tugas manusia sebagai orang yang telah diselamatkan yaitu "mengerjakan keselamatan itu" bukan berjuang untuk mendapatkan keselamatan tetapi mengerjakan keselamatan yang sudah diberi, dengan memberi Respon sebagai bukti telah dahulu diselamatkan. Percaya kepada-Nya yang telah menjadi Korban atas dosa-dosa kita. mengakui Dia sebagai Allah satu satunya yang layak disembah. Beriman dan menggantungkan diri kepadanya di dalam setiap kehidupan kita.

karena itu,  Mari Pastikan Keselamatanmu..!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun