Wajar saja jika ketua PSSI hanya menargetkan lolos ke babak perempat final. Dan betul saja, jangankan lolos ke babak 8 besar yang juga peluang untuk lolos ke Piala Dunia Wanita 2023, mencetak satu gol pun tidak berhasil.
Kini timnas putri Indonesia sudah kembali ke tanah air. Seperti biasa, evaluasi harus dijalankan. Apalagi di tengah derasnya perhatian penggemar sepak bola Indonesia terhadap timnas putra yang hangat membicarakan seputar pemain keturunan, naturalisasi, dan pelatih asing.
Shin Tae-yong yang catatan prestasinya mumpuni di jajaran pelatih sepak bola dunia pun, masih saja menuai kritik. Belum lagi pemain keturunan dan naturalisasi yang diproyeksikan olah Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas putra Indonesia, belum juga dapat direalisasi oleh PSSI.
Menangkap 'rambu-rambu' yang jadi strategi pelatih Shin Tae-yong dalam membenahi timnas putra Indonesia di antaranya terkait stamina, kekuatan fisik, disiplin, dan pengalaman internasional. Rasanya timnas putri Indonesia pun berhak mendapat perlakuan yang sama.
Dengan tampilnya timnas putri Indonesia di Piala Asia Wanita 2022 akan membawa skuad Garuda Pertiwi ke ajang resmi sepak bola wanita berikutnya. Sudah sepatutnya dilakukan pembenahan yang serius oleh PSSI dan pihak terkait.
Menggunakan jasa pelatih asing sekelas Shin Tae-yong perlu menjadi pertimbangan serius. Bahkan mencari pemain putri dari keturunan Indonesia yang berlevel Eropa bukan suatu hal yang tabu.
Jika pemain keturunan dari sektor putra banyak terhampar di dunia terutama di Eropa sebagai wujud kebesaran sejarah bangsa, yakin pemain sepak bola putri keturunan Indonesia juga banyak.
Bisa dibayangkan, andai suatu saat nanti skuad timnas putri Indonesia yang bermaterikan campuran pemain 'lokal' dan keturunan, selain akan menambah kekuatan tim tentu akan menjadi daya tarik tersendiri karena skuad Garuda Pertiwi jadi tampil cantik dan 'cantik'.
***
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H