Di zaman yang super modern ini kita sudah dimanjakan oleh berbagai fasilitas hidup yang sangat mewah dan menyenangkan. Contohnya ponsel. Seiring berkembangnya teknologi ponsel pun berkembang secara pesat berubah menjadi berbagai android yg ada digenggaman kita saat ini. Adanya berbagai ponsel android membuat kebanyakan manusia bergantung pada benda mungil tersebut. Bahkan terkadang membuat kita takut untuk melepaskan benda mungil tersebut ditangan kita. Bahasa kerennya kita tidak bisa hidup tanpa ponsel.
Pada tahun 2010 terdapat sebuah penelitian di Britania Raya oleh YouGov. Menemukan bahwa 58 % pria dan 47 % wanita pengguna ponsel cenderung merasa tidak nyaman ketika mereka kehilangan ponsel, kehabisan baterai atau pulsa atau berada diluar jaringan. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa saat ini banyak manusia yang terkena penyakit nomophobia.
Penyakit nomophobia adalah suatu sindrom ketakutan jika tidak memegang ponsel. Nomophobia sendiri adalah suatu singkatan dari bahasa inggris yaitu NO MOBILEPHONE PHOBIA yang berarti sebuah kecemasan yang berlebihan terhadap ponsel atau handphone. Tidak dapat dipungkiri bahwa saat ini banyak manusia modern yang terjangkit nomophobia. Tidak usah risau. Memang banyak yang sudah terjangkit penyakit satu ini. Tapi nomophobia bisa disembuhkan.
Berikut beberapa tips menyembuhkan penyakit nomophobia :
1. Mulai lah mengurangi bermain ponsel
Hal ini memang sulit dilakukan, semua membutuhkan tekad dan keistiqomahan. Mengurangi bermain ponsel dilakukan secara bertahap. Contohnya satu hari bermain ketima malam hari ponsel diletakkan atau dimatikan.
2. Kunci ponsel anda dengan password yang sulit dan panjang.
Hal itu akan membuat anda malas membuka ponsel karena kesulitan membuka password yang ada diponsel tersebut.
 3.sebelum memulai pekerjaan, letakkan ponsel anda paling tidak 3 meter jauh dari anda.
Membuat anda lebih fokus mengerjakan kepekerjaan yang anda lakukan dan sedikit melupakan ponsel genggam yang telah memanjakan anda dengan  melihat aplikasi-aplikasi yang membuat anda terbuai.
4.perbanyak sosialisasi dengan orang lain
Hal yang ampuh melupakan ponsel adalah bersosialisai dengan orang lain. Melakukan hal-hal fositive bersama masyarakat yang ada dilingkungan sekitar atau melakukan aktifitas sosial yang membuat kita bertambah saudara dan teman. Cara ini biasanya lebih mudah dari cara-cara sebelumnya. karena bersosial akan menambah suatu kebahagiaan yang lebih indah daripada kebahagiaan memegang ponsel.
Coba dan lakukan lah. Jangan jadikan diri anda termasuk kategori manusia yang berpenyakit nomophobia. Jika saat ini anda merasakan diri anda terjangkit penyakit nomophobia tidak ada kata terlambat untuk memperbaiki dan menyembuhkannya. Jadilah manusia cerdas yang tidak selalu ketergantungan dengan ponsel canggih masa kini. Karena masih banyak hal yang dapat kita lakukan tanpa ponsel. Membaca buku atau berorganisasi akan menambah ilmu dan pengalaman yang lebih berharga daripada genggaman mungil tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H