Mohon tunggu...
Mahesta Riyadi Putranto
Mahesta Riyadi Putranto Mohon Tunggu... Programmer - Student at Universitas Teknologi Digital Indonesia

Someone who is obsessed with algorithms and programming.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Shio Monyet di Tahun 2024 Mulailah Percaya Sama Orang Lain

5 Maret 2024   14:30 Diperbarui: 5 Maret 2024   14:33 443
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustarsi Shio Monyet | sumber gambar Freepik

Anda pemilik shio Monyet? Maka ditahun Naga Kayu 2024 ini Anda disarankan belajar, sedikit menaruh rasa percaya terhadap orang lain. Jika sebelum-sebelumnya Anda menghindari afinitas dan selektif dalam mempercayai orang lain, maka ditahun ini cobalah untuk melihat berbabagai kemungkinan besar yang akan terjadi. Melihat kemungkinan besar sama halnya Anda merubah sudut pandang Anda, apabila datangnya seseorang ternyata membawa manfaat serta dapat memberikan keuntungan, maka tidak ada salahnya, Anda belajar untuk mempercayai orang lain.

Pemilik Shio Monyet secara umum lahir ditahun 1968, 1980, 1992, 2004, 2016, 2028, dan berikutnya adalah 2040. Monyet atau 申 (Shen) ditahun Naga Kayu 2024 mendapatkan bintang  五鬼 Five Ghost, bintang ini merupakan bintang negatif, namun juga bisa dikatakan sebagai bintang spiritual. Apa yang membuat Five Ghost dikatakan sebagai bintang negatif adalah, hadirnya bintang ini seperti halnya menghamburkan pandangan pemilik shio atas peluang yang datang untuknya dalam pengaruh yang lebih kecil.

Dengan kata lain, Five Ghost sepertihalnya memberi pengaruh terhadap bagimana Anda melihat peluang ditahun 2024. Pengaruh yang diakibatkanya seperti Anda tidak berani menjalin mitra karena takut. Energi yang diakibatkan oleh bintang ini sepertihalnya memperbesar pengaruh keraguan Anda terhadap bagaimana Anda melihat sesuatu "dalam pengaruh yang kecil".

Dengan hadirnya Five Ghost dalam ukuran yang besar, bintang ini sering juga disebut sebagai bintang spiritual. Pengaruh yang dibawa oleh bintang ini seperti Anda mungkin akan memiliki sesitifitas terhadap energi-energi yang berada disekiling Anda. Dalam konteks yang positif, mungkin Anda akan mendapatkan pengalaman supranatural, namun dalam konteks yang negatif, pengaruh dari Five Ghost akan membuat Anda "sedikit" takut atau akan ada sedikit energi yang seolah menakuti-nakuti Anda.   

Secara umum hadirnya Five Ghost juga mengindikasikan bahwa Anda kemungkinan akan melakukan kegiatan spiritual, bukan secara teknis akan memperlihatkan Anda sebuah hantu, akan tetapi, munculnya Five Ghost secara umum akan membawa Anda merasakan energi tersebut. Dengan ini, Anda disarankan untuk menetralisir rasa takut tersebut, dengan mengimajinasikan hal-hal yang positif yang akan terjadi kedalam hidup Anda. 

Joey Yap seorang praktiksi Chinese Astrologi ternama dari Singapura menyebutkan, munculnya Five Ghost merupakan momentum, ketika Anda memiliki energi yang besar dan dapat termanifestasi kedalam dunia nyata kita, maka yang perlu kita lakukan adalah merubah imajinasi kita dari negatif menjadi positif. Dengan kata lain, bintang ini juga mengindikasikan, Anda akan terhubung kedalam ranah spiritual yang tinggi.

Bintang negatif ke-2 adalah 指背 Back Poking, bintang ini mengindikasikan bahwa akan ada orang-orang yang membicarakan Anda dibelakang, tentu saja hadirnya bintang ini bukan tanpa sebab. Ketika kita lepas landas menuju ke level yang lebih tinngi, orang-orang yang sebelumnya berada dilevel kita, akan menahan kita untuk tetap berada diposisi yang sama dengan mereka. Ketika mengambil resiko untuk tetap ke tingkat selanjutnya maka mereka akan membahas kejelekan atau kekurangan Anda dibelakang.

Tentu saja efek yang di timbulkan Back Poking hanya akan berpengaruh apabila, Anda memperdulikan apa yang mereka keluhkan terhadap Anda. Ketika Anda acuh tak acuh dan terus di jalur yang Anda tetapkan, maka tersebut akan membawa dampak positif untuk Anda.

Beralih dari bintang negatif, Monyet ditahun 2024 mendapatkan bintang positif  三台 Three Stages. Ditahun 2024, Anda yang bershio Monyet memiliki kesempatan yang besar untuk naik lebih tinggi dalam aspek pekerjaan Anda. Anda mungkin akan mendapatkan promosi, atau direkomendasikan untuk naik jabatan ke yang lebih tinggi.

Jika Anda merasa takut, merasa tidak percaya diri terhadap kemampuan yang Anda miliki, maka belajarlah untuk berani, awal mungkin tidak selalu bagus seperti yang kita inginkan, akan tetapi awal selalu langkah pertama untuk sukses, oleh sebab itu jangan takut untuk memulai dan ambilah kesempatan yang ada untuk sukses.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun