Lain lubuk lain belalang, lain tempat lain pula kebiasaannya. Begitu juga cita rasa kuliner sehari-harinya. Walaupun makanan pokoknya sama antara Indonesia dan Korea yakni nasi, kudapan yang tersaji saat makan berbeda. Berikut ini merupakan kuliner Korea yang membuat air liur menetes dengan deras. Sayang sekali kalau kesana tidak mencicipi.
- Bayi Gurita Hidup (산낙지)
Bayi Gurita Hidup Rasanya belum pernah lidah ini mencicipi makanan hidup-hidup. Semua yang dimakan dipastikan masuk ke mulut sudah tidak bernyawa lagi. Menyeramkan dan kaget kalau tiba-tiba terdapat makanan ketika dikunyah menari poco-poco di mulut. 'EEEWWWWW'. Bisa-bisa langsung muntah di tempat. Namun berbeda dengan di Korea, memakan bayi gurita yang masih hidup dan masih menggeliat benar-benar menjadi salah satu santapan kuliner di negara tersebut. Well, walaupun banyak juga yang enggan untuk mencoba. Tapi saya mengangkat tangan setinggi-tingginya untuk mencoba hidangan ini. Menurut saya untuk mencoba makanan ini membutuhkan keberanian. Keberanian untuk mengunyah dan menelan dengan sempurna. Adrenaline bakal naik dan jantung kebat-kebit. Justru di situ puncak kenikmatannya. Saya pun belum pernah mencobanya , terlebih makanan ini tidak terdapat di Indonesia. ~(‘▽’~) (~’▽’)~ (Sumber gambar: http://www.djibnet.com/photo/%ED%95%B4%EC%9A%B4%EB%8C%80/a-common-live-octopus-278852220.html)
- Ayam Goreng Berbumbu (양념통닭)
- Kaki Ayam/Ceker (닭발)
Yup, masih dari bagian organ ayam. Ceker merupakan makanan yang membuat saya 'Guilty Pleasure' jika dibahasakan 'kenikmatan yang membuat bersalah'. Dulu saya tidak suka memakan bagian ceker, secara sederhana ceker adalah bagian kaki yang digunakan oleh ayam untuk menginjak apapun di permukaan tanah. YUCKS! Baru beberapa bulan terakhir ketika saya diajak makan oleh teman di salah satu mie yamin di Bandung, ketakutan memakan ceker terdobrak oleh cita rasanya yang menggugah selera. Terlebih ketika daging yang menyerupai sum-sum dikunyah yang kenyal dan lembut. Itu baru ceker yang standar dan polos tanpa bumbu. Ceker khas Korea yang penuh bumbu akan saya lahap habis dengan bumbunya. Tidak akan disisakan hingga tetes terakhir. (´▽`)/ (´▽`)/ (´▽`)/ (Sumber gambar : http://ask.nate.com/qna/view.html?n=8806265) Please leave a comment here : Tumblr blog and need your thumb at KTO Fans page Facebook :)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H