Bantul -- Ely Widayati, Kepala Perpustakaan de'Talenta Library MTsN 6 Bantul, berhasil mengukir prestasi sebagai salah satu finalis Duta ASN Excellent 2024. Dalam ajang yang diikuti 13 kontestan dari berbagai jenjang pendidikan, Ia mempresentasikan portofolio inovasi pembelajaran berbasis augmented reality (AR) serta video profil yang menarik perhatian para juri.
Dari total peserta yang berasal dari madrasah ibtidaiyah, tsanawiyah, hingga aliyah, hanya tiga finalis yang berhasil melaju ke tahap akhir. Ia menjadi satu-satunya perwakilan dari MTsN, sementara dua finalis lainnya berasal dari jenjang MA. Prestasi ini tidak hanya membawa kebanggaan bagi dirinya, tetapi juga mengharumkan nama MTsN 6 Bantul di kancah pendidikan nasional.
Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah, memberikan apresiasi dan testimoninya atas pencapaian tersebut. "Saya sangat bangga dengan pencapaian bu Ely. Ini adalah bukti nyata bahwa MTsN 6 Bantul memiliki sumber daya manusia yang unggul dan inovatif. Semoga dapat memberikan inspirasi bagi tenaga pendidik lainnya," ujar Mafrudah.
Tahap final kompetisi Duta ASN Excellent dilaksanakan pada 2 Desember 2024 di Gedung Terpadu PILHUT, Kementerian Agama Bantul. Pada kesempatan tersebut, Ia mempresentasikan inovasinya di hadapan dewan juri dan peserta lainnya. Dengan pemanfaatan augmented reality sebagai media pembelajaran, Ia juga berharap dapat memberikan dampak positif bagi pembelajaran di madrasah.
Prestasinya sebagai finalis Duta ASN Excellent tidak hanya menambah deretan penghargaan bagi MTsN 6 Bantul, tetapi juga menjadi motivasi bagi para guru untuk terus berinovasi dalam dunia pendidikan. Ajang ini diharapkan dapat menjadi sarana meningkatkan profesionalisme dan kreativitas para ASN di lingkungan Kementerian Agama.(zae)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H