Mohon tunggu...
Elsa Arta Prayogo
Elsa Arta Prayogo Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa 23107030003 UIN Sunan Kalijaga

Berkelana dan menulis untuk keabadian

Selanjutnya

Tutup

Joglosemar Pilihan

Jokowi Bagikan Sembako di Istana Yogyakarta, Buruh Gendong hingga Mahasiswa Rantau Antusias Mengantre

24 Mei 2024   22:13 Diperbarui: 24 Mei 2024   22:15 658
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kompasiana.com - Warga Jogja antusias mengantre sembako, Jumat (24/5/2024). (Dokumentasi Pribadi/Elsa Arta Prayogo) 

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo membagikan paket sembako di Istana Kepresidenan Yogyakarta pada Jumat (24/05/2024). Diketahui, Jokowi pada saat membagikan sembako ditemani oleh cucunya, Jan Ethes Sri Narendra. 

Pembagian sembako atau bahan pokok oleh Jokowi ini disambut antusias oleh warga Jogja. Antrian panjang memenuhi Jalan Malioboro sejak pukul 3 sore. Tidak hanya warga lokal, banyak wisatawan yang turut antusias mengantre untuk mendapatkan paket bantuan sosial tersebut. 

Total ada 1.500 kupon bantuan sosial yang dibagikan oleh Jokowi tersebut. Awal mula warga mendapat informasi dari aparat setempat terkait bantuan paket sembako dari Presiden Jokowi, kemudian masyarakat berbondong menuju depan Istana Kepresidenan Yogyakarta untuk mendapatkan kupon yang kemudian bisa ditukarkan dengan paket sembako. 

Kompasiana.com - Pembagian kupon sembako oleh petugas, Jumat (24/5/2024). (Dokumentasi Pribadi/Elsa Arta Prayogo) 
Kompasiana.com - Pembagian kupon sembako oleh petugas, Jumat (24/5/2024). (Dokumentasi Pribadi/Elsa Arta Prayogo) 

Arus lalu lintas sempat dialihkan pada saat pembagian sembako. Terdapat banyak aparat kepolisian setempat yang turut hadir untuk menertibkan lalu lintas dan memastikan pembagian sembako berjalan dengan kondusif. Bahkan, beberapa polisi terlihat ikut masuk ke dalam barisan antrean sembako untuk memastikan supaya tidak ada warga yang memotong antrean. 

Warga Jogja yang antusias ikut mengantre saat pembagian sembako tersebut adalah para buruh gendong Pasar Beringharjo. Mayoritas dari mereka adalah wanita lanjut usia kisaran usia enam puluh hingga tujuh puluh. Masih memakai kain gendongan (jarik) yang disampirkan ke bahu, mereka terlihat antusias ikut mengantre sembako bersama warga jogja lainnya. 

Para buruh gendong ini mendapat informasi dari para penjual di Pasar Beringharjo tentang kedatangan Jokowi, informasi tersebut lantas menyebar dari mulut ke mulut, lantas kemudian mereka berbondong-bondong ikut mengantre bersama. 

"Sudah dari sore tadi. Ini dapat info dari mana-mana." ujar Sumiyati, salah satu buruh gendong saat diwawancara pada Jumat sore (24/05/2024). 

Kebahagiaan karena mendapat sembako terpancar dari wajah para buruh gendong pasar beringharjo. Pekerjaan berat ditambah penghasilan kecil yang tidak menentu setiap harinya, membuat berharga bagi mereka. Bantuan sembako ini bermanfaat bagi mereka untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

"Tadi disuruh kesini. Ya seneng, kalau dikasih sembako bisa pertolongan makan sehari-hari." tambah Sumiyati. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Joglosemar Selengkapnya
Lihat Joglosemar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun