Mohon tunggu...
Elsa Maulida Rahma
Elsa Maulida Rahma Mohon Tunggu... Mahasiswa - hai

hai

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Khataman dan Pengajian Sebagai Puncak Moderasi Beragama KKM Kelompok 228

24 Januari 2024   19:37 Diperbarui: 24 Januari 2024   19:59 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Selanjutnya pada hari selasa malam, tanggal 23 Januari 2024, Devanta Team mengadakan acara khataman al-qur'an sebagai bentuk komitmen terhadap pengembangan spiritual terhadap ajaran islam. Acara ini adalah rangkaian program kerja one day one juz yang di tutup dengan khataman bersama devananta team dan masyarakat sebagai apresisai karena telah menyelasaiakan pembacaan al-qur'an selama 30 hari. Dengan semangat kebersamaan Devananta Team dalam menyelesaikan khataman al-qur'an, menandai pencapaian spiritual yang luar biasa. Devananta Team mendedikasikan waktu untuk memahami dan meresapi setiap ayat, menciptakan atmosfer keagamaan selama proses khataman. Acara khataman al-quran ini menjadi lebih istimewa dengan kehadiran masyarakat sekitar, dan seorang ustad DPL (Dewan Pembimbing Lapangan) yang di undang oleh Devananta Team untuk mengisi tausiyah pada kegiatan khataman tersebut. Rangkaian acara pada khataman ini dimulai dari pembacaan surat Al-Qari'ah sampai An-Nas bersama yang di pimpin oleh kak Erik, dilanjutkan dengan lantunan tahlil bersama masyarakat yang hadir. Selanjutnya sambutan oleh Kak Andri sebagai ketua Devananta Team sekaligus sebagai ucapan terima kasih kepada masyarakat karena telah menerima serta membimbing Devananta Team dalam melaksanakan kegiatan di kampung mereka, dilanjutkan sambutan oleh pak Joko sebagai kepala dusun dan di akhiri dengan acara inti yaitu tausiyah oleh ustad Nur. 

Kegiatan yang dilaksanakan ini bukanlah kegiatan pertama yang di buat oleh Devananta Team melainkan serangkaian kegiatan dari hari pertama mereka disini sampai kegiatan ini berlangsung di hari ke-33. Dalam tausiyah tersebut ustad Nur mengatakan betapa pentingnya al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari, dimulai dari pagi ketika matahari menampakkan dirinya sampai senja yang menutupnya. Acara ini juga mencerminkan bagaimana kelompok seperti Devananta Team dapat berperan dalam memperkuat ikatan sosial dan spiritual dalam masyarakat. Dalam atmosfer yang hangat dan ramah, kegiatan ini bukan hanya tentang menyelesaikan khataman, tetapi juga tentang membangun hubungan yang lebih erat dengan Tuhan dan sesama. Melalui acara ini, Devananta Team memberikan contoh nyata tentang bagaiamana kegiatatan keagamaan bisa menjadi sarana memperkukuh hubungan dengan Allah dan meningkatkan kehidupan spirititual. Pentingnya kolaborasi antara Devananta Team dan masyarakat terlihat jelas selama kegiatan khataman ini berlangsung. Devananta Team membentuk ruang unutk pertumbuhan spiritual bersama, dengan semangat yang menggebu-gebu, Devananta Team mengilhami masyarakat untuk lebih aktif dalam kegiatan spiritual yang memperkaya dan mendekatkan diri kepada nilai-nilai keagamaan. Setelah tausiyah selesai, masyarakat yang hadir diberikan bingkisan berupa makan malam sebagai apresiasi Devananta Team terhadap masyarakat yang meluangkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan khataman ini dan dilanjutkan dengan foto bersama dengan masyarakat yang hadir dan seluruh Team Devananta sebagai kenang-kenangan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun