Mohon tunggu...
Suryan Masrin
Suryan Masrin Mohon Tunggu... Guru - Guru

Penulis Pemula, Guru SD Negeri 10 Muntok (sekarang), SD Negeri 14 Parittiga, pemerhati manuskrip/naskah kuno lokal Bangka, guru blogger

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Ketua Pemuda Muhammadiyah Babar Lantik PCPM Kelapa

13 Juni 2018   20:32 Diperbarui: 13 Juni 2018   20:38 580
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelantikan PCPM Kelapa/dokpri

Kelapa -- Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Bangka Barat (Babar) dalam melakukan perluasan pergerakan kepemudaan, kemarin Rabu (13/6/2018) melakukan pelantikan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kecamatan (PCPM) Kecamatan Kelapa masa bhakti 2018-2022 di Masjid Hudalil Muttaqin Desa Tebing Kecamatan Kelapa.

Dalam perhelatan ini, saat dibacakan surat keputusan oleh Pjs. Sekretaris PDPM Babar, Feri Ardami tentang pemgurus Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kecamatan Kelapa masa bhakti 2018-2022, yakni sebagai Ketua adalah saudara Mariyono, Sekretaris saudara Tomi Rudianto, dan Bendahara suadara Bujang Efendi.

Setelah dilakukan pembacaan keputusan, dilanjutkan pelantikan oleh ketua PDPM Babar, Syasri Ekozat. Saat pelantikan, dilakukan pembacaan ikrar atau komitmen dalam menjalankan roda pergerakan yang nantinya akan dipikul oleh PCPM Kelapa.

Foto bersama/dokpri
Foto bersama/dokpri
Kemudian sehabis pelantikan, dilanjutkan dengan penyampaian sambutan dari Ketua PCPM Kelapa. Ia menyampaikan ucapan terimakasih kepada kawan-kawan semua, khususnya kepada Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Babar yang telah membantu dalam pembentukan untuk kepengurusan PCPM Kelapa, tanpa bantuan mereka semua kita mungkin tidak akan bisa seperti ini.

Sementara Ketua PDPM Babar, Syasri Ekozat saat memberikan pengarahan kepada Pimpinan Cabang yang baru saja dilantik agar siap menjadi pelopor dalam perjuangan. Ucapan selamat juga kami sampaikan dari PDPM Babar kepada kawan-kawan yang baru dilantik karena sudah mau berhimpun dalam pergerakan ini.

Sehabis kegiatan pelantikan PCPM Kelapa lanjut dengan Tausiyah agama sembari menunggu berbuka puasa. Tausiyah disampaikan oleh Ustadz Bahridi, yang mengangkat tema tentang kemulian ramadhan.

Acara berlangsung penuh hikmat dan lancar, dan dihadiri oleh remaja masjid, tokoh agama, pihak kepolisian setempat, dan masyarakat sekitar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun