Mohon tunggu...
Elok Vita
Elok Vita Mohon Tunggu... Guru - Biasa dipanggil El

Seorang perempuan yang sedang berproses setiap harinya.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Thread "Bekal Buat Suami Hari Ini"

29 Juni 2020   19:48 Diperbarui: 29 Juni 2020   19:44 172
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

2 hari yang lalu hingga hari ini dunia Twitter sedang diramaikan oleh sebuah thread yang ditulis oleh akun @rainydecember atau mbak Khaerani mengenai dirinya yang senang membuat bekal untuk sang suami dan dirinya membagikan resep-resepnya. Bekal yang dibawanya pun dijelaskan hari ke hari.

Bukan hanya terdengar menarik dari nama makanannya, dari fotonya juga terlihat sangat menggiurkan dan juga sehat. Setelah membuat thread hingga hari ke-4, ada 1 akun yang sekarang accountnya sudah digembok alias di-private komentar yang intinya "buat apa sih repot-repot buatin bekal untuk suami,  nanti juga suaminya bisa selingkuh. Dan adakomentar negatif yang lainnya juga.

Akhirnya tweet tersebut mengundang polemik di masyarakat tapi rata-rata netizen berpihak kepada mbak @rainydecember dan membelanya serta langsung mencecar mbak-mbak yang berkomentar negatif tentang thread perbekalan tersebut.

Padahal niat mbak Khaerani di akunnya @rainydecember hanyalah untuk memberikan inspirasi masak-memasak dan sekedar membagi resep-resep yang mudah dibuat dan bahannya mudah ditemui di pasaran tetapi berujung ramai.

Kebanyakan dari rakyat twitter tentunya membela mbak khaerani karena tujuan awal mbaknya yang hanya ingin membagikan hal bersifat edukatif dan inspirasi masak mudah dan enak. Kenapa judul threadnya "Bekal Untuk Suami Hari Ini?" karna beliau memang memasak untuk bekal sang suami.

Banyak seklai yang terpancing dengan alasan yang beraneka ragam seperti "mengapa perempuan yang harus repot-repot membawakan bekal untuk suami?" Atau "mengapa bukan suami yang membekali istrinya" atau malah ada yang menasehati mbak Khaerani dengan alasan jangan mau dijadikan  budak oleh kaum laki-laki.

Banyak pro kontra yang terjadi hingga hari ini bahkan menimbulkan tweet-tweet baru untuk mengomentari tentang thread tersebut. Untungnya mbak Khaeraninya sendiri tidak terpancing dan bersikap biasa saja.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun