Menganggap remeh pekerjaan menjadi seorang perawat dikarenakan gajinya yang rendah dengan beban yang tinggi. Dikutip dari Hasil Kajian Intensif Tenaga Kesehatan di Puskesmas dan Self Assessment Tim Nusantara Sehat Batch 1 dan 2, gaji dasar perawat berada dirata-rata Rp2.250.148. Mengetahui itu, banyak orang memilih lebih baik menjadi seorang dokter, lebih baik menjadi seorang pengacara, lebih baik menjadi orang-orang yang memiliki gaji tinggi lainnya. Namun apakah pernah terpikir apabila instansi kesehatan seperti rumah sakit dan puskesmas dapat berjalan tanpa adanya satu seorang perawat?
Hal tersebut pastinya akan menimbulkan kekacauan. Raymond H. Simamora dalam jurnal Pelatihan Komuniskasi Efektif untuk Meningkatkan Efikasi diri perawat dalam Pelakasanaan Identifikasi Pasien tahun 2020 mengatakan bahwasannya perawat lebih banyak berinteraksi langsung dengan pasien dibanding dengan tenaga kesehatan atau tenaga medis lainnya. Dalam hal itu dapat dikatakan perawat sepenuhnya menemani pasien selama 24 jam.
Selama 24 jam tersebut perawat akan melakukan pperan, tugas dan fungsinya sebagai perawat agar pasien mendapatkan pelayanan yang tepat.
Peran Perawat
Mengutip dari Buku Konsep Dasar Keperawatan yang ditulis oleh Budiono tahun 2016, peranan perawat meliputi sebagai pelaksana pelayanan keperawatan, pendidik dalam keperawatan, pengelola pelayanan keperawatan, dan peneliti dan pengembang pelayanan keperawatan.
Tugas PerawatÂ
Tugas perawat ialah menjalankan perannya dalam memberikan asuahan keperawatan sesuai dengan prosedur atau tahapan dalam prosesnya yang sesuai dengan kesepakatan Lokakarya tahun 1983.
Fungsi Perawat
Dalam hal fungsi perawat memiliki tiga fungsi yang meliputi fungsi independen, fungsi dependen, dan fungsi interdependen. Â Â
- Fungsi Independen
Fungsi independen memiliki artian bahwasannya perawat melakukan tugasnya secara mandiri dan tidak bergantung kepada orang lain dan mengambil keputusan sendiri dalam melakukan tindakan untuk memenuhi kebutuhan dasar manusia.
- Fungsi Dependen
Perawat melakukan instruksi dari perawat lain sebagai tindakan pelimpahan tugas yang dberikan.
- Fungsi Interdependen