Mohon tunggu...
Elly Firasari
Elly Firasari Mohon Tunggu... Novelis - Dosen

sebaik-baiknya skenario manusia, skenario Allah SWT yang terbaik

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa KKN UNM Adakan Seminar Peran Teknologi Digital dan Prospek Kerja Masa Depan

2 Juni 2022   16:00 Diperbarui: 4 Juni 2022   09:46 636
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang bersifat khusus dengan memadukan pendidikan, pengajaran, serta penelitian yang melibatkan sejumlah mahasiswa dan unsur masyarakat. Melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), diharapkan mahasiswa dapat secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-masalah yang dihadapi dan dapat memberikan pengalaman belajar untuk hidup di tengah-tengah masyarakat di luar kampus.

Mahasiswa jurusan Sistem Informasi, fakultas Teknologi Informasi, Universitas Nusa Mandiri Kramat telah melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan menyelenggarakan seminar yang bertema "Peran Teknologi Digital dan Prospek Kerja Masa Depan" pada hari Sabtu tanggal 28 Mei 2022, di SMK Nurjamilah Bekasi. Kegiatan seminar ini diikuti oleh para siswa/i kelas 10, 11, dan 12 jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL).

Tema kegiatan seminar ini bertajuk “Peran Teknologi Digital dan Prospek Kerja Masa Depan” yang diadakan oleh empat mahasiswa/i dari Universitas Nusa Mandiri antara lain Darisma Hidayat, Nawaya Martytamara, Wayu Lanti dan Rani Savitri yang didampingi oleh Elly Firasari, M.Kom sebagai Dosen pendamping KKN. 

Darisma Hidayat selaku ketua kelompok KKN menjelaskan tentang pentingnya peranan teknologi informasi masa kini dan gambaran kerja masa depan pada bidang teknologi informasi yang terus-menerus berkembang.

“Kami menjelaskan tentang bagaimana peranan teknologi infomasi masa kini dan seperti apa gambaran kerja masa depan di bidang teknologi informasi yang terus menerus mengalami perkembangan” katanya, Sabtu (28/5).

Ia menyebutkan para siswa/i SMK Nurjamilah Bekasi sangat antusias dengan kegiatan seminar ini.

Sementara itu, Kepala SMK Nurjamilah Bekasi Ibu Robiatul Adawiah, S.Pd. mengaku sangat mengapresiasi dan berterimakasih dengan adanya kegiatan KKN dari mahasiswa/i UNM ini.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Mahasiswa/i KKN yang sudah memberikan seminar tentang Peran Teknologi Digital dan Prospek Kerja Masa Depan dengan adanya seminar ini diharapkan siswa/i kami mendapat gambaran tentang masa depan yang akan ditujunya seiring perkembangan teknologi yang semakin meningkat” tutupnya.

Seminar ini dilakukan sebagai perwujudan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Nusa Mandiri Tahun 2022. KKN merupakan salah satu mata kuliah yang wajib dilaksanakan bagi para mahasiswa/i Semester VII Program Sarjana di Universitas Nusa Mandiri. KKN merupakan satu perwujudan pengabdian kepada masyarakat yang merupakan bagian dari Tridharma Perguruan Tinggi. 

kelomok-1-629ac62edf66a765c4211a92.jpg
kelomok-1-629ac62edf66a765c4211a92.jpg
kelomok-11-629ac637df66a748b8528452.jpg
kelomok-11-629ac637df66a748b8528452.jpg

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun