Mohon tunggu...
Elisa Koraag
Elisa Koraag Mohon Tunggu... Administrasi - Influencer

Saya ibu rumah tangga dengan dua anak. gemar memasak, menulis, membaca dan traveling. Blog saya dapat di intip di\r\nhttp://puisinyaicha.blogspot.com/\r\nhttp://www/elisakoraag.com/ \r\nhttp:www.pedas.blogdetik.com\r\n

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

24 Tahun JNE, Pelayanan Lebih Baik

17 November 2014   23:54 Diperbarui: 17 Juni 2015   17:35 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saya salah satu perempuan yang beruntung bisa berkeliling Indonesia. Dampak dari kunjungan saya, adalah bertambahnya kenalan. Bahkan saya sempat melakukan bisnis, perdagangan antar pulau. Peluang ada dan saya memanfaatkannya. Di  belahan Indonesia Timur, mendapatkan macam-macam barang dengan kualitas baik, masih agak susah. Pasti di import dari Jawa, terutama Jakarta dan Surabaya.

Saya mendapat peluang berdagang. Berpartner dengan kawan yang tinggal di salah satu kabupaten di NTT, yaitu Sumba Barat, Waikabubak. Untuk urusan kirim mengirim barang, biayanya harus diperhitungkan dengan tepat karena akan mempengaruhi harga jual barang. Selain harga, ketetapatan jadwal juga menjadi perhitungan. Saya memilih dan mengandalkan jasa ekpedisi  pada JNE.

PT. JNE. Express Across Nations adalah perusahaan yang bergerak dalam pengiriman barang. Untuk semua yang bergaerak dalam bidang usaha jasa, pelayanan adalah kunci utama suksesnya perusahaan tersebut. Sebagai konsumen saya menentukan kriteria tersendiri untuk jasa ekspedisi. Yang saya harapkan adalah kualitas pelayanan, menerima order dengan ramah, mencatat data paket dengan detil, memberikan bukti pengiriman, biaya yang terjangkau sesuai wilayah tujuan dan menerima komplain dengan kepala dingin. Berdasarkan pengalaman saya selama menggunakan jasa JNE, saya sudah mendapatkan apa yang saya mau.

Saya mengandalkan JNE bukan hanya untuk pengiriman antar pulau, kadang hanya untuk dalam kota atau antar kota Tangerang ke Tangerang dan Tangerang ke Jakarta, saya juga mengandalkan JNE. Karena untuk layanan OKE yang diperkirakan tiba satu minggu, kadang kurang dari tiga hari paket sudah diterima. Dan harganya terjangkau.

JNE terus meningkatkan kualitasnya dengan memanfaatkan sistem komputerisasi.  Memudahkan saya  dan konsumen lain menelusuri posisi barang dengan sistem online. Cukup memasukan no resi, paket bisa ditelusuri berada di mana. Apakah dengan begitu tidak ada masalah? Tidak ada sistem yang sempurna. Saya beberapa di komplain karena barang sudah lebih dari tiga minggu tapi belum tiba.

Jika saya tidak bisa menelusuri posisi paket dengan komputer (online), maka saya bisa datang ke JNE tempat saya mengirimkan paket. Biasanya petugas akan menelusuri di komputer dan ditindak lanjuti dengan menelepon petugas JNE di daerah tujuan. Layanan semacam ini, tentu menyenangkan konsumen. Tanpa biaya tambahan, petugas JNE tetap tersenyum melayani keluhan.

1416217874202131662
1416217874202131662

JNE menyediakan Jesika- Jasa penjemputan dan pengiriman ASI (Air Susu ibu) Sehingga bagi Ibu yang baru melahirkan dan sudah harus kembali beraktifitas setelah tiga bulan melahirkan, tak perlu khawatir. Kini ada layanan Jesika dari JNE, yang siap menjemput dan mengantar ASI untuk buah hati tercinta di rumah. Saat saya bertugas keliling Indonesia, informasi tentang perlunya memberi ASI minimal hingga bayi berusia enam bulan, belum saya pahami.  Dan JNE atau ekpedisi lainpun belum ada layanan antar-jemput ASI. Sebuah terobosan yang menunjukan JNE peduli ada kualitas anak bangsa.

141621796111746066
141621796111746066

Indonesia adalah negara yang kaya dengan ragam budaya, salah satunya kuliner. Kini untuk menikmati Mpek-mpek Palembang asli dari Kota palembang atau Keripik Sanjay dari Sumatera Barat, masyarakat se Indonesia sudah bisa memperolehnya dengan mudah. Rindu pada kuliner kampung halaman teratasi dengan jasa JNE. JNE membuka layanan Pesona-Pesan antar oleh-oleh senusantara. Jadi buat ibu muda yang ngidam makan/masakan ibu di luar daerah, para suami dapat menehuinya dengan mudah. Telepon ibu, sampaikan yang diinginkan lalu sisanya, JNE yang akan mengerjakan hingga pesanan tiba.

Kerjasama berbagai pihak dengan JNE adalah bukti kualitas dan rasa percaya pada JNE yang bisa menjadi jaminan. Jaminan paket tiba tepat waktu dan dalam rentang waktu yang dijanjikan adalah bukti komitmen JNE memberikan pelayanan yang terbaik. 24 tahun JNE melayani bukan waktu yang sebentar, proses menuju pelayanan lebih baik terus dikebangkan. Kalaupun ada kendala, selama bisa diselesaikan dengan baik, masih tetap membuktikan JNE bertanggung jawab. Tak perlu ada keraguan, gunakan JNE, paket aman tiba di tujuan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun