Lapas Perempuan Kelas IIA Malang melaksanakan kegiatan Syukuran memperingati Hari Lahir Kementerian Hukum dan HAM (Hari Pengayoman) ke-79 Tahun 2024, Rabu (21/8) di Aula Kartini Lapas Perempuan Kelas IIA Malang. Â
Kegiatan hari pengayoman merupakan acara puncak dari rangkaian agenda besar untuk memeriahkan ulang tahun Kemenkumham yang jatuh pada 19 Agustus 2024 lalu. Penetapan Hari Lahir Kemenkumham dilakukan semata-mata untuk meluruskan dan mengembalikan substansi Hari Lahir Kemenkumham RI pada sejarah yang benar. Puncak acara dihadiri oleh perwakilan Walikota Malang beserta segenap pimpinan yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Malang.Â
"Peringatan ini menjadi ajang silaturahmi bagi jajaran Kemenkumham dengan para stakeholder, sekaligus memperkuat komitmen untuk mendukung agenda nasional." Ujar Kalapas Perempuan Kelas IIA Malang, Yunengsih dalam sambutannya.
Sambutan juga dilanjutkan oleh perwakilan Walikota Malang yakni M.Sailendra,S.T, M.T. selaku Staf Ahli Walikota Malang menyampaikan "Selamat atas tercapainya usia yang ke-79".
Dalam sambutannya, beliau juga mengapresiasi atas keterlibatan warga binaan LPP kelas IIA Malang dalam memeriahkan kegiatan puncak acara dan keterlibatannya dengan kegiatan yang ada di masyarakat.
Pada kegiatan syukuran ini, juga dilakukan pemotongan tumpeng dan kue tart sebagai simbol perayaan atas tercapainya usia Kementerian Hukum dan HAM dan peringatan hari pengayoman yang ke-79.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H