Mohon tunggu...
Eli Febrianti
Eli Febrianti Mohon Tunggu... Guru - Seorang pendidik tidak tetap yang sedang mulai bergerak

hanya seorang biasa yang sedang belajar menulis dengan hobi jalan-jalan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

2.1.a.8 Koneksi Antar Materi

3 September 2022   21:46 Diperbarui: 3 September 2022   21:56 6330
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PPGP angkatan 5 kali ini sudah sampai pada modul 2.1.a.8 koneksi antar materi, dimana adanya benang merah antara modul 1.1.a pemikiran filosofi KHD, 1.2.a nilai dan peran guru penggerah, 1.3.a visi guru penggerak, 1.4.a budaya positif dan 2.1.a pembelajaran berdiferensiasi. 

Pembelajaran berdiferensiasi yang bisa saya simpulkan adalah pembelajaran yang didasari dari keberagaman peserta didik mulai dari karakterisitik peserta didik itu sendiri sampai dengan lingkungan tumbuh dan berkembangnya mereka. 

Dari keberagaman itu menjadi tantangan untuk pendidik dapat memberikan kebutuhan-kebutuhan belajar murid selama pembelajaran di kelas maupun di sekolah. Adapun kebutuhan belajar dapat dilihat dari 3 aspek yaitu

  • kesiapan belajar
  • minat belajar
  • profil belajar

Ketiga aspek itu sesuai dengan pernyataan KHD  yang telah disampaikan bahwa pendidikan adalah menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka sebagai manusia maupun anggota masyarakat dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya. sebagai pendidik kita menyadari bahwa mereka unik dan memiliki kodratnya masing-masing. 

Pembelajaran haruslah dapat memiliki nilai-nilai seperti kreatif, kolaboratif, mandiri, berpihak pada murid. Selain itu suasana lingkungan sekolah yang positif juga menunjang terciptanya pembelajaran yang bermakna dan menyenangkan.

Untuk lebih lanjut saya coba rangkum menggunakan infografis berikut.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat

Salam Guru Penggerak

Tergerak, Bergerak, Menggerakkan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun