Dan zaman sekarang ini adalah zaman dimana kita sangat membutuhkan pengetahuan tentang kapan, dimana, dan siapa yang melahirkan beliau, serta bagaimana kepribadian beliau dalam sehari-hari, dll. Tak lain dan tak bukan tujuan dari memperingati dan merayakan kelahiran atau maulid Nabi Muhammad SAW itu adalah meniru gerak-gerik, kepribadian, dan Akhlak Nabi Muhammad SAW karena pada diri beliau lah terdapat suri teladan yang baik. Dalam kata lain, tujuan dari memperingati dan merayakan maulid Nabi Muhammad SAW itu adalah menanamkan bibit-bibit cinta di hati kita kepada Nabi Muhammad SAW, dan membangkitkan kembali semangat kita agar menjalankan segala perintah Allah dan sunnah rasulNya dan menjauhi segala larangan Allah dan rasulNya..
Tarim, 04/01/2014 12:45 PM
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H