Mohon tunggu...
Afi
Afi Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

A casual and sporty young lady. Living in Semarang, Indonesia.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

TKPT V Se-Jawa 2012; Ajang Silaturahmi Pramuka Penegak se-Jawa

17 Oktober 2012   02:21 Diperbarui: 24 Juni 2015   22:46 568
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1350438668258256884

[caption id="attachment_204457" align="aligncenter" width="300" caption="Logo TKPT V se-Jawa 2012 (dok. UKM Pramuka UIN Jogja)"][/caption] Setelah sukses menggelar Temu Karya Pramuka Penegak IV se-Jawa Tengah & Daerah Istimewa Yogyakarta (TKPT IV se-Jateng & DIY) tahun 2010, kini Yogyakarta kembali bersiap menjadi tuan rumah perhelatan akbar pertemuan pramuka penegak se-Jawa. Dengan mengusung tema “Majukan Negeri dengan Prestasi, Kembangkan Bangsa dengan Karya, Wujudkan Satyamu dengan Ilmu”, agenda yang digelar setiap dua tahun sekali ini kini bernama Temu Karya Pramuka Penegak V se-Jawa tahun 2012 (TKPT V se-Jawa 2012).

TKPT V tahun 2012 kali ini akan dihelat pada tanggal 14- 18 November 2012 bertempat di Bumi Perkemahan Rama Shinta, Kompleks Candi Prambanan, Kalasan, Yogyakarta. Agenda Pertemuan Pramuka Penegak se-Jawa ini diselenggarakan oleh gugusdepan 1501-1502 Racana Sunan Kalijaga & Racana Nyi Ageng Serang, Pangkalan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Peserta kegiatan ini adalah para pramuka penegak atau siswa/siswi SMA/MA/sederajat yang berasal dari berbagai sekolah & daerah di pulau Jawa. Target peserta adalah 100 sangga putra dan 100 sangga putri, yang tiap sangganya terdiri dari minimal 6 orang dan maksimal 8 orang. Permohonan delegasi telah disebar ke -kurang lebih- 60 pangkalan dari kontingen Jawa Timur, 60 pangkalan dari kontingen Jawa Tengah, 30 pangkalan dari kontingen Jawa Barat, 12 pangkalan dari kontingen Jakarta, 10 pangkalan dari kontingen Banten, dan 120 pangkalan dari kontingen Yogyakarta. Sehingga diprediksikan acara ini akan diikuti oleh hampir 300 pangkalan yang berasal dari berbagai daerah di Pulau Jawa dengan total maksimal 1600 peserta.

Upacara Pembukaan atau Grand Opening TKPT V se-Jawa tahun 2012 kali ini nantinya dilangsungkan pada tanggal 14 November 2012 mendatang dan akan dibuka oleh Prof. Dr. Musa Asy’ari -atau yang mewakili- selaku Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Sementara Pembantu Rektor UIN Sunan Kalijaga Bidang Kemahasiswaan -atau yang mewakili- nantinya akan hadir sebagai pembina dalam closing ceremony atau upacara penutupan pada tanggal 18 November 2012.

Beragam kegiatan yang disusun dalam rangkaian acara TKPT V se-Jawa tahun 2012 ini merupakan aktivitas-aktivitas pengembangan diri, baik dalam bidang mental, fisik, intelektual, spiritual dan sosial sebagai bentuk pembekalan bagi para pramuka penegak partisipan untuk terjun ke masyarakat nantinya.Jenis-jenis kegiatan TKPT V se-Jawa tahun 2012 dikemas dalam bentuk perkemahan dengan menggunakan sistem plotting, sehingga seluruh peserta terlibat aktif dalam setiap kegiatan yang direncanakan. Dan para peserta tidak perlu khawatir karena sarana penunjang kegiatan, urusan keamanan dan kesehatan, serta fasilitas bumi perkemahan berupa listrik, air bersih dan MCK akan disediakan oleh panitia penyelenggara.

Acara TKPT V se-Jawa tahun 2012 merupakan suatu wadah silaturahmi, dimana sebagian besar pramuka penegak se-Jawa berkumpul dan beraktivitas bersama. Hampir setiap kegiatan didesain dengan format yang sesuai untuk membentuk mutual understanding diantara para peserta, baik pramuka penegak asal Yogyakarta maupun peserta lain yang datang dari berbagai daerah di Pulau Jawa, seperti anjangsana, karnaval dan pentas seni. Kegiatan-kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun komunikasi dan menjalin silaturahmi antar peserta.

Selain itu, peserta juga diajak mengembangkan keterampilan dan kepribadian dengan tetap menitikberatkan pada character building melalui kegiatan-kegiatan yang bernuansa kompetisi positif seperti lomba pidato bahasa inggris, lomba membaca berita, kreasi kentang, lomba melukis, baris-berbaris variasi, teknologi tepat guna, pioneering, karya tulis ilmiah, dan majalah dinding.

Untuk agenda pengembangan wawasan, ilmu pengetahuan dan teknologi, peserta akan disuguhi kegiatan-kegiatan berupa ; Seminar Pola dan Mekanisme Pembinaan Pramuka Penegak dan Pandega, Seminar Kesehatan Reproduksi Remaja, Seminar Broadcasting, Seminar Problematika Kenakalan Remaja, Workshop Kewirausahaan, Pengenalan Satuan Karya, Seminar Sejarah Prambanan, Pengenalan Ular, dan sebagainya. Sedangkan aksi kepedulian terhadap lingkungan masyarakat diwujudkan melalui aktivitas bersih desa dan bakti sosial yang akan terselenggara pada tanggal 14 November 2012 dan 16 November 2012 mendatang.

Selain itu akan dipilih juga dua orang maskot, yakni satu orang dari peserta putra dan satu orang dari peserta putri untuk menjadi ‘Putra-Putri TKPT V 2012’. Sistem pemilihan & penilaian untuk Putra-Putri TKPT V 2012 ini sendiri hampir mirip dengan Abang-None ala budaya Betawi, atau Dimas-Diajeng ala Yogyakarta. Peserta akan berpose di catwalk serta harus menjawab beberapa pertanyaan yang diajukan dengan argumentasi sesuai kupon undian.

Bagi kawan-kawan penegak yang berminat, bisa segera mempersiapkan diri untuk ikut serta dalam TKPT V se-Jawa tahun 2012 ini. Info lengkap bisa diakses di pramukauinjogja.com.

Sumber ; Juknis TKPT V se-Jawa 2012

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun