Mohon tunggu...
Lilik Fatimah Azzahra
Lilik Fatimah Azzahra Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Seorang ibu yang suka membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Orkestra Air Mata

30 Agustus 2020   22:51 Diperbarui: 30 Agustus 2020   23:24 130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: gogetfunding.com

Air mata siapa yang menari lincah di pelataran saat senja baru saja ditenggelamkan oleh laut biru kelam?

Mungkin air mata bocah yang dilahirkan oleh batu; karena ia ditemukan di atas setumpukan batu-batu. 

Atau air mata seorang ibu yang lupa bagaimana cara menyusui bayinya; karena harga susu tak terjangkau lagi oleh isi dompetnya.

Air mata siapa yang bernyanyi di pagi hari saat matahari baru saja dihempaskan oleh barisan mimpi-mimpi? 

Barangkali, air mata kita sendiri yang enggan kita akui; karena kita tahu sebanyak apa pun air mata tumpah tak akan mampu menurunkan harga-harga. Kecuali harga diri.

Air mata siapa yang berdenting memainkan lagu kehidupan dengan alun melodi dan irama tak beraturan?

Kadang cepat dalam accelerando. Kadang melambat dalam ritardando. Sesekali mengeras lewat cresendo. Lalu sayup dan senyap dalam kilau.

Sekali lagi, air mata siapa itu? Yang bertepuk tangan menutup lagu sedihmu.

***
Malang, 30 Agustus 2020
Lilik Fatimah Azzahra

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun