Apa yang sudah kita persiapkan pagi ini untuk menjamu para kekasih? Sebulir embun tentu saja tidak cukup. Para kekasih menginginkan lebih dari itu. Secawan anggur berseduh senyum, atau  sepiring salad berkecup hangat barangkali akan terasa lebih nikmat disantap pada pagi nan penuh rahmat.
Apa yang hendak kita semai pagi ini di ladang hati para kekasih? Sebutir benih tentu saja kurang memadai. Bukankah hati para kekasih itu luas tak bertepi? Tanam saja beragam bunga kesukaan. Tabur sebanyak benih kasih dan sayang. Maka kelak kaujumpai kuntum-kuntum indah bermekaran, yang harumnya abadi menghiasi hari-harimu di sepanjang pematang zaman.
Apa yang akan kita persembahkan pagi ini untuk para kekasih? Sepercik rayuan berbalut puja-puji? Tiadalah berguna semua itu! Para kekasih lebih membutuhkan embusan doa dan cinta dari kedalaman hati. Sebab darinya (doa dan cinta) terbasuh segala gundah. Sebab darinya (pula) marwah cinta kan selalu terjaga.
***
Malang, 7 Mei 2018
Lilik Fatimah Azzahra
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H