Sejujurnya penulis merinding sekaligus ngeri jika prediksi BIN ini terjadi. Ini pada akhir Juni nanti jumlah kasus di tanah air melebihi angka 100 ribu jiwa yang terinfeksi. Lalu, tidak terbayangkan berapa jumlah angka kematiannya, mengingat persentase kematian di Indonesia termasuk yang tertinggi di dunia.
Jika dihitung dari kalkulasi hari ini, bahwa jumlah kasus mencapai 1.986 dengan angkat kematian 181 kasua, berarti persentase kematiannya adalah 9,1 persen.
Tentunya prediksi dari BIN ini tidak boleh terjadi. Artinya pemerintah perlu memikirkan cara yang paling tepat lagi agar upaya memutus rantai penyebaran virus corona ini benar-benar berjalan efektif.
Mampukan pemerintah mematahkan prediksi BIN? Penulis kira harus mampu, karena ini menyangkut keselamatan dan nyawa warga negaranya.
Salam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H