Bukan pertama kalinya Institut Agama Islam Syarifuddin mengadakan kampus expo ramadhan di GM Plaza Lumajang, melainkan event ini sudah terhitung yang kedua kalinya. Acara ini telah diplaning selama dua bulan pra acara oleh Zainul Arifin, M.M sebagai ketua pelaksana Kampus Expo 2023 bersama pihak GM Plaza.
Tidak ada yang dirugikan, acara ini justru akan menguntungkan kedua belah pihak. Karena salah satu hal yang menjadi tujuan kampus expo diadakan adalah untuk memperkenalkan IAI Syarifuddin kepada masyarakat Lumajang dan sekitarnya. Di satu sisi, acara ini juga dianggap menuai hasil yang positif bagi pihak GM Plaza. Karena berkat acara ini, GM Plaza juga semakin dikenal banyak orang, terlebih lagi beberapa peserta Fesban (Festival Al-Banjari) kampus expo juga berasal dari luar kota Lumajang. Acara ini juga dapat menghibur pengunjung GM Plaza sekaligus menambah omzet dagang mereka.
Kampus expo ramadhan tahun ini memang memiliki konsep acara yang hampir sama dengan tahun sebelumnya. Hanya saja, ada ada beberapa perbedaan seperti rundown acara dan tingkat keramaian pengunjung yang lebih padat dari sebelumnya.
"Tapi memang bedanya lebih bagusan yang ini juga, terus lebih meriahan yang ini. Karena kan yang kemarin mungkin berbarengan dengan covid ya, kalau yang ini kan luar biasa," jelas Dimas (30) sebagai pihak marketing GM Plaza Lumajang pada Ahad, (09/04/2023) di gedung lantai 2 GM Plaza.
Dimas berharap kampus IAI Syarifuddin dapat terus bekerjasama dengan GM Plaza untuk mengadakan kampus expo di tahun-tahun berikutnya. Sekaligus berharap agar IAI Syarifuddin semakin maju dan berkembang, serta semakin dikenal banyak orang.
Ditulis oleh Ela Fanuristiya, Mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam.
Salam Komunikasi!!!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H