Reenactor, tidak melulu belajar sejarah tentang perang, tapi juga melakukan riset kesejarahan lintas disiplin ilmu tentang apa yang kemudian disebut sebagai Life Historical Reenacment. Jika didefinisikan adalah mempelajari kehidupan dalam kajian sejarah yang bisa direka ulang untuk pembelajaran di jaman sekarang.Â
Untuk Kajian Life ini haruslah tetap berpegang teguh pada waktu yang diteliti. misal kisaran kehidupan 1945-1949 sebagaimana foto foto anak anak menjajakan koran di depan gereja Kayu tangan pada tahun 1947 di atas. Foto diatas adalah foto tentang kehidupan di seputar kayutangan Kota Malang pada masa itu. Foto foto ini bisa menceritakan potret kehidupan pada masanya.
berikut beberapa foto yang bisa menjadikan bahan kajian para Reenactor membahas bagaimana potret kehidupan pada masa Agresi belanda di Malang
Bisa dipelajari bagaimana model pakaian anak anak pada masa itu, termasuk pakaian seragamnya dan berangkat sekolah dengan sepedanya
Itu model tas perempuan pada Tahun 1947 di Malang, sudah modis ya
Terjemahan : Dua gadis berjalan di atas trotoar di jalan belanja, Malang Indonesia (1947) gadis berkepang dua
Fotografer: Cass Oorthuys
Fotograaf: Cas Oorthuys
Date  23 August 1904 foto keluarga belanda di sebuah hotel di Malang
Fotografer: Cass Oorthuys wajah wajah cantik gadis Indonesia Tahun 1947, sudah sangat modis ya
Reenactor belajar sejarah dengan mempelajari foto foto kehidupan seperti diatas. dikaji sebagai bahan referensi untuk mereka ulang sebuah sejarah agar sesuai dengan jamannya.
Semoga informasi ini bermanfaat, terima kasih
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H