Sejak SD saya sudah menjadi seorang Pemimpin di dalam kelas , bagi saya menjadi seorang pemimpin tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Menjadi seorang pemimpin membutuhkan tanggung jawab yang besar, bagaimana kita mengatur keadaan didalam kelas, mengurus ketertiban kelas, dan sebagainya.
Sampai saat ini saya kuliah, saya di percaya untuk menjadi Pemimpin di kelas, atau bisa di sebut Ketua Mahasiswa, di yayasan Bina Sarana Informatika jurusan Sekretaris semester 2. Saya bangga di beri kepercayaan untuk memimpin kelas, karena menjadi seorang pemimpin itu adalah hal yang tidak mudah.
Tentu saja harus mempunyai syarat atau nilai plus, seperti Mempunyai rasa tanggung jawab, jujur, tegas, cerdas, dan tentu saja bisa di percaya. Saya rasa, menjadi seorang pemimpin adalah hal yang menyenangkan . Karena, menjadi seorang pemimpin bisa mengasah sejauh mana keberanian kita memimpin , sejauh mana kejujuran kita , sejauh mana kesetiaan kita, dan sejauh mana kita berfikir cerdas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H