Mohon tunggu...
Iswasta Eka
Iswasta Eka Mohon Tunggu... Dosen - Dosen PGSD Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Certified Instructor Hypnotherapy,baru mencoba menulis 7 buah buku, 5 HAKI. Menulis di mass media sejak 1980 tersebar di Surat kabar dan majalah nasional maupun lokal, Tulisan kolom maupun cerpen dalam bahasa Indonesia dan Jawa.

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Lomba Baris Kreativitas dan Humor

13 Agustus 2024   08:53 Diperbarui: 13 Agustus 2024   09:25 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemenang lomba baris/dokpri

Panitia peringatan hari Kemerdekaan HUT RI tahun 2024 ini membuat acara yang berbeda dengan lainnya. Kegiatan yang mengundang khalayak untuk nonton yaitu barisan humor. Barisan ini model berbarisnya memang biasa,tetapi aba-aba yang digunakan lain dari pasukan berbaris secara umum. Kode atau perintah baris itu misalnya kata-kata bocah ayu arep liwat (cewek cantik mau lewat), ada juga kata-kata duplak ting ting jos, dan sebagainya. Ada puluhan bahkan mungkin ratusan jika dihitung dari semua peserta lomba baris.

Baris humor dan kreativitas ini ditonton oleh ribuan orang yang tertarik untuk melihat. Pelaksanaan lomba baris diadakan di jalan baru atau Jalan Sukarno pada tanggal 10 Agustus dimulai pukul 19.30. Start dimulai dari sebelah selatan Menara Teratai dan finish di depan Rumah Sakit Mata. Atraksi yang bermacam-macam gaya dilakukan di depan panggung kehormatan di pertigaan jalan Gerilya. Semua pasukan baris kreativitas ini adalah kaum hawa,baik muda maupun tua.

Panggung kehormatan yang berada di pertigaan selain untuk penonton VIP juga sebagai tempat salah satu juri lomba untuk melihat kreativitas yang ditampilkan peserta lomba. Peserta lomba berasal dari perwakilan masing-masing RW dengan memperebutkan hadiah utama juara satu sebesar 2 jutaan. Di panggung kehormatan tamu VIP diantaranya Camat Purwokerto Selatan. Kepala Kelurahan, dan pejabat lainnya selain dari panitia itu sendiri.

Pasukan lomba kreativitas yang menarik perhatian diantaranya yang berbusana dan gaya banyumasan. Peserta lainnya ada yang berpenampilan seperti anak SD dengan pakaian seragam SD tapi pemakainya sudah tidak anak-anak. Pasukan yang menarik lainnya adalah pasukan para petani dan pasukan adat Papua yang membawa beberapa  atribut asli Papua.

Pengumuman pemenang dilakukan malam itu juga meskipun hadiah akan diberikan besok pada saat puncak resepsi tanggal 24 Agustus 2024. Dari hasil penilaian dewan juri yang berasal dari luar Tanjung juara satu yang dianggap bagus dari sisi kreativitas adalah pasukan baris adat papua yang berasal dari RW 6. Pasukan ini ternyata digawangi oleh generasi muda.(Eka)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun