Membaca buku 'Time and How To Spend It'Seven Rules for Richer and Happier Days, Anda akan dibawa ke dunia imajinasi di mana bermula dari namanya:
1. Story atau cerita, cerita ini bisa diceriterakan ke orang lain atau lewat tulisan berdasarkan pengalaman yang terjadi pada anda. Bahwa anda adalah pahlawan dari setiap cerita anda sendiri. Bagaimana anda menjalani kehidupan, yang hampir rata-rata sama setiap orang mengalaminya, yang dinamakan Hero's Journey. Bagaimana manusia bisa memenangkan kesulitan-kesulitan dalam hidup, bak pahlawan dalam kemenangan sebuah perang.
2. Transformasi atau mewujudkan apapun yang anda inginkan. Bahwa faktanya meskipun pada  hampir sebagian besar orang mengacu pada American Dream, punya rumah besar, uang banyak dan kekuasaan, orang-orang tetap saja berusaha menjadi orang yang lebih baik  di dalam perkembangan kepribadian. Transformasi ini mirip kerja sebuah sepeda, jika tidak dikayuh tidak akan maju ke depan. Mewujudkan mimpi dalam hidup menjadi nyata dalam hidup anda.
3. Outside and Offline. Menjabarkan tentang bagaimana menikmati hidup dengan pergi ke pantai atau ke pegunungan dan matikan handphone anda saat itu. Menikmati alam memberikan faedah yang sangat bermanfaat bagi kesehatan jiwa dan raga. Merasa lebih segar tubuh dan pikiran juga. Media sosial memberi efek depresi dan palsu jika kecanduan, sehingga orang butuh applaus atau penerimaan dari orang lain yang bersifat addicted.
4. Relationship. Persahabatan yang sehat membawa pengaruh yang baik. Kesepian itu bisa membunuh. Oleh karenanya carilah lawan dari kesepian dengan tetap terhubung dengan dunia luar ataupun hobi baik itu membaca, menulis, menonton festival. Kesepian belum tentu karena seseorang itu sendirian. Kesepian adalah tentang sesuatu yang ada di pikiran. Bahkan banyak melanda pada orang yang sudah berkeluarga .
5. Intensity  Intensitas dalam diri yang dikembangkan, baik yang berupa apa tujuan anda, seberapa tercapai dan feed back yang ada. Mengalir atau flow pada setiap situasi dan menjadikannya'Hero's Journey'
6. Extraordinary. Kebahagiaan itu bukan tentang bisa  diam saja atau ongkang-ongkang kaki. Kebahagiaan yang sebenarnya adalah tentang bagaimana bisa mencurahkan seluruh energi untuk mengatasi suatu kendala dan menjadi tantangan. Sesekali mencari pengalaman yang baru yang juga berbeda, sehingga menghidupkan yang namanya Ex Q atau Experience Intelligence.
7. Status and Significance. Status disini bukan status yang bersifat egois dengan menghalalkan segala cara. Pada kenyataannya semakin tinggi status orang semakin merasa bahagia karena itu adalah sebuah pencapaian. Untuk meningkatkan status tidak ada cara lain dengan pendidikan- pendidikan- pendidikan,bisa selalu mengendalikan keadaan dan itu adalah kemenangan bagi hambatan, lakukan perjalanan hingga menjadi sebuah cerita, merasa mantap dengan apa yang dilakukan dan hal yang terakhir adalah matikan televisi.
**
Buku ini sangat menarik karena menekankan bahwa selain IQ dan EQ ada lagi yaitu Ex Q atau Experience Intelligence yang juga dianggap memiliki unsur vital bagi sebuah kesuksesan. Ditekankan bagaimana juga secara detail efek buruk media sosial,pentingnya hidup dalam dunia nyata.
Buku yang komplit membahas sisi manusia dalam segi mengembangkan diri dan bahasa yang mengalir cukup dimengerti, disertai beberapa pengalaman pribadi.