Mohon tunggu...
Edy Gunarto
Edy Gunarto Mohon Tunggu... Relawan - atasan langsung

manusia nomaden di abad modern, menulis apa saja yang kira-kira tahu...

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Bentroknya karena Suka-Sama-Suka kok, Biarin Aja

28 Maret 2012   08:23 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:22 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bulutangkis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Vladislav Vasnetsov

Harga BBM konon mau dinaikkan. Demonstrasi menentang kenaikan harga terjadi di beberapa daerah sebagian berakhir rusuh. Siapa yang pingin rusuh? Ya semua yang terlibat rusuh..

Saya tidak yakin bahwa seluruh demonstran penentang kenaikan harga BBM paham apa yang mereka perjuangkan dan suarakan apalagi hitung-hitungan bagaimana pemerintah berusaha agar APBN tidak terbebani dengan subsidi untuk BBM. Sebagian mereka berdemo untuk kesenangan saja, agar adrenalin di tubuhnya megalir deras. Senang bisa ikut kumpul-kumpul dengan orang banyak, teriak-teriak, memanfaatkan momentum "sesaat boleh gila" di tengah jalan. Pastinya jadi kebanggan jika tingkahnya jadi perhatian dan kalo dicuekin maka harus ada inisiatif untuk menarik perhatian penonton baik aparat maupun masyarakat. Bisa dengan menghambat arus lalu lintas, bakar ban, menyandera kendaraan, menerobos barikade aparat, menjebol pagar gedung dan berbuat kerusakan lainnya. Adrenalin mengalir makin deras...
Petugas keamanan tentu juga jenuh jika berjam-jam berjemur hanya untuk nungguin orang-orang yang tengah berteriak-teriak tanpa ada tantangan dan kegiatan yang mengasyikkan. Bermain ponsel ataupun ngobrol dengan teman tentu menjemukan jika terlalu lama. Maka, kalo demonstran mau ngajak main dorong-dorongan, kejar-kejaran, pukul-pukulan, lempar-lempar batu dan gas air mata tentu asyik-asyik aja...

Jadilah arena demonstrasi adalah arena bermain pria-pria dewasa. Permainannya seru dan menantang, dikasih makan dan duit, masuk tivi dan ditonton rakyat se-Indonesia Raya. Asyik!!!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun