Mohon tunggu...
Edwin Gunawan
Edwin Gunawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Saya dilahirkan di bekasi pada tanggal 13 desember 1993, setelah lulus SMP saya melanjutkan ke sebuah SMA negeri dibekasi yaitu SMA 8 negeri bekasi. Setelah lulus SMA saya bekerja di salah satu perusahaan swasta selama dua tahun, dan Saya pun mendaftarkan diri sebagai mahasiswa sebuah sekolah akademik di daerah jakarta. Hingga saat ini saya bekerja dan kuliah.

Selanjutnya

Tutup

Money

Mindset Seorang Sales

16 Oktober 2013   13:46 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:28 229
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apa yang membedakan seorang sales yang excellent dengan sales yang rata-rata? Ada sales yang tetap bersemangat walaupun mengalami keberatan dan penolakan. Sebaliknya ada sales yang sebelum bertemu dengan pelanggan sudah ‘keder’, patah arang, tidak percaya diri.

Ya, jawabannya terletak pada MINDSET! Seperti apa mindset yang dimiliki oleh seorang sales yang excellent?

MINDSET SUKSES seorang SALES yang excellent adalah FOKUS pada hal-hal POSITIF, PENCAPAIAN TARGET, KESUKSESAN, SEMANGAT, MOTIVASI, PERCAYA DIRI, PERCAYA PRODUK / JASA-nya bisa membantu pelanggan, ANTUSIASME, KECERIAAN.

Karena FOKUS kita menentukan PILIHAN dan TINDAKAN apa yang akan kita ambil atau lakukan.

Artinya anda harus melakukan PROSES-nya dengan tepat baru anda mendapatkan HASIL yang sesuai. Ibarat seorang petani menanam benih tomat maka mereka akan mendapatkan buah tomat, bukan jeruk, bukan manggis. Ketika menanam bibit tomat, seorang petani tentu saja melakukan langkah-langkah yang tepat untuk menghasilkan buah tomat yang segar dan ranum. Mereka tetap memberi pupuk, menyiram dengan rutin, dan mengusir hama / serangga / burung liar, barulah mereka mendapatkan buah tomat impian mereka.

Demikian juga sebagai orang Sales, untuk menutup penjualan (closing), tentu saja harus rutin menelpon pelanggan, mengunjungi mereka, melakukan presentasi, rutin menyebarkan brosur, rajin melakukan follow up, barulah akan memberikan hasil akhir berupa closing.

Intinya  Seorang Sales harus mempunyai keyakinan penuh agar bisa berhasil

Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun