Mohon tunggu...
Ayu Septyani
Ayu Septyani Mohon Tunggu... Administrasi - Plan the brightest future for your children with #ONESolution

Chief Operating Officer di education ONE. www.educationone.co.id

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Beasiswa Kuliah di Daerah Regional Australia

27 Desember 2019   08:22 Diperbarui: 27 Desember 2019   08:26 18
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: Education One

Banyak diantara siswa/i SMA yang bingung untuk menentukan pilihan studi pendidikan tingginya. Ada yang tertarik untuk studi di dalam negeri, namun tidak sedikit pula yang tertarik untuk melanjutkan studinya di luar negeri. Ada banyak pilihan negara yang bisa menjadi pertimbangan tujuan studi, salah satunya adalah Australia. 

Apakah kalian salah satu diantara siswa/i tersebut? Dan masih bingung negara bagian mana yang ingin dituju? Yuk, cek artikel ini untuk tau manfaat apa yang akan kalian terima jika memilih untuk studi di daerah regional Australia. 

Ssttt... salah satunya adalah beasiswa!

Saat ini daerah regional Australia menawarkan hampir 1.200 beasiswa yang setara dengan nilai AU $19.5 juta. Beasiswa ini diberikan baik untuk pelajar internasional maupun domestik yang belajar di universitas atau lembaga kejuruan yang berlokasi di daerah regional Australia.  

Seperti yang dilansir dari ministers.education.gov.au, Menteri Pendidikan, Dan Tehan, mengatakan jika mahasiswa internasional dan domestik dapat mengajukan salah satu dari 1.180 beasiswa yang tersedia melalui program: Destination Australia.

Program Destination Australia menyediakan beasiswa senilai $15,000/tahun bagi mahasiswa yang belajar di berbagai lembaga pendidikan yang berlokasi di daerah regional. Tujuan diadakannya Program Destination Australia adalah untuk menarik minat dan mendukung mahasiswa, baik internasional maupun domestik, untuk belajar di daerah Regional Australia. 

Selain itu tujuan diadakannya program ini adalah untuk membantu perkembangan lembaga penyedia pendidikan tinggi di regional Australia dan menawarkan kepada mahasiswa pengalaman belajar yang berkualitas internasional.

"Pendidikan internasional memberikan kontribusi sebesar $35 miliar untuk perekonomian tahun lalu dan kami ingin masyarakat regional berbagi manfaatnya," kata Tehan.

"Meningkatnya jumlah mahasiswa di institusi pendidikan di daerah regional akan memberikan dorongan bagi perekonomian lokal dan juga membantu berbagi manfaat sosial, ekonomi, dan budaya. 

"Regional Australia memiliki banyak hal untuk ditawarkan sebagai destinasi studi, termasuk ukuran kelas yang lebih kecil, biaya hidup yang lebih murah serta masyarakat dan gaya hidupnya yang khas.

"Dari 690.000 siswa internasional di Australia, hanya tiga persen yang terdaftar di daerah regional Australia pada tahun 2018 dan program Destination Australia senilai $93,7 juta diharapkan akan membantu mengubah itu."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun