Program Pengabdian Mayarakat oleh Mahasiswa (PMM) Gelombang 11 Kelompok 84 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), dengan dosen pembimbing Mohamad Irkham Mamungkas, S.T., M.T., dan terdiri dari 5 orang yaitu Betta Adilaksana Imansyah, Ashab Ikhya’ Ullumudin, Erfin Harianto, Syahrul Ramadhan dan Sulthon Alfa Adila, memberikan edukasi TIK dan pelaksanaan simulasi ANBK pada siswa-siswi untuk kelancaran dalam pelaksanaan ANBK di SDN Kalisongo 02 yang berlokasi di Desa Kalisongo, Kec. Dau, Kab. Malang, Jawa Timur.
Kegiatan ini dimulai dengan memberikan pengertian dan pengetahuan dalam penggunaan komputer, kemudian dilanjutkan dengan teori praktik komputer yang didampingi oleh Pak Benyamin Indrayanto, S.Pd atau biasa dipanggil Pak Beny selaku guru dari SDN Kalisongo 02.
Dalam kegiatan ini banyak siswa-siswi yang berantusias untuk mengikuti dan mempelajari pengetahuan tentang komputer, tak sedikit juga siswa-siswi yang kurang memahami bagaimana cara penggunaan komputer dan masih perlu belajar lebih banyak lagi, untuk melancarkan proses pelaksanaan ujian berbasis komputer atau Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK).
“Dalam kegiatan ini masih banyak siswa-siswi yang kesulitan dalam mengerjakan soal karena kurangnya pengetahuan tentang komputer. Dengan adanya kelompok PMM ini mempermudah untuk proses pembelajaran tentang komputer.”ujar Pak Beny
Kegiatan edukasi ini bertujuan untuk menambah dan mengajarkan siswa-siswi tentang pengetahuan komputer, dan dilanjutkan dengan persiapan perlengkapan dan melaksanakan simulasi ANBK untuk melatih siswa-siswi agar terbiasa dalam mengerjakan soal-soal dengan waktu yang telah ditentukan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H