Belgia, sebuah negara kecil yang kalau dibandingkan dengan negara Indonesia itu tidak lebih besar dari pulau Sumatera. negara mungil tapi cukup sukses membuat hati rindu.
Waktu itu hari jumat pagi sekitar pukul 10 kurang, flight dari La Rochelle (kota di Perancis) menuju Charleroi, Bruxelles-Sud, Belgia. Di perjalanan ini saya hanya berdua saja dengan teman saya dan kami berdua mengusung tema "jalan-jalan irit". Sekitar 1 jam setengah, kami sudah mendarat di Belgia. Saat itu saya sangat excited sekali, jujur ini adalah pertama kalinya saya mengunjungi Belgia, dan Belgia itu merupakan negara favorit saya padahal saya belum pernah kesana tapi saya kalau dengar namanya saja sudah jatuh cinta duluan, dan sekarang berhasil kunjungi Belgia! Kebayang dong pasti rasa senangnya kaya apa :-)
Sesampainya di Charleroi kami langsung naik bus menuju Brussels, harga tiket bus itu 13 euro dan perjalanan itu sekitar 30 menit. Selama didalam bus saya sudah heboh sendiri melihat pemandangan di Belgia. Bentuk arsitektur bangunan-bangunan di Belgia itu sangat khas sekali. Sepanjang jalan hanya bisa berkomentar: "wow, gokil". Akhirnya sampai di Brussels, langsung mengambil kamera dan berpose di setiap sudut jalan di Brussels. Pada saat itu kami menginap disalah satu host CouchSurfing yang ada di Brussels. Itu pertama kalinya untuk kami mencoba CouchSurfing. Bagi yang belum tahu apakah itu CouchSurfing, CouchSurfing is a corporation based in San Francisco that offer its users hospitality exchange and social networking services. It is a for-profit private corporation,planning to go public. (buka link ini www.couchsurfing.org untuk lebih lengkapnya) Sekitar pukul 4 sore kami sudah sampai di rumah Sam (nama host CouchSurfing kami) dia orang asli Belgia dan kami berkomunikasi dengan bahasa Perancis. Sam menyarankan tempat apa saja yang wajib kami kunjungi selama di Belgia,kami diberi peta dan itu sangat membantu kami.
Pukul 5 sore kami naik metro menuju Grand Place , keluar dari gare kami merasa lapar dan kami memutuskan untuk singgah di restoran kebab. Saya memesan ayam panggang 1/2 porsi yang cukup besar dengan harga hanya 3 EURO!! Itu sangat murah sekali, saya dan teman saya terkejut banget dengan harga makanan itu, karena di Perancis engga ada makanan yang harganya 3 euro dengan porsi banyak. Setelah makan kami mengunjungi Grand Place dan hari sudah mulai gelap, lampu-lampu sudah mewarnai kota Brussels. Lagi-lagi saya terkejut dengan keindahan Belgia, tidak siang tidak malam, saya betul-betul jatuh cinta dengan Belgia. Sepanjang jalan menuju Grand Place banyak tokocoklat dimana-mana dan harganya pun juga sangat bersahabat, (satu coklat harganya 1.50 euro) Negara Belgia itu sangat khas dengan coklat dan bir-nya, tidak lupa saya mencicipi waffle khas Belgia dengan dilumuri coklat meleleh, enak sekali dan harganya hanya 1.80 euro (lagi-lagi harga semurah ini engga ada di Perancis)
Saya berkesempatan mengunjungi Atomium , Manneken Pis , Palace of Justice , Cinquantenaire park ,dan the buildings of European Union Institutions, itu semua terletak di kota Brussels. Keesokan harinya saya mengunjungi kota Bruges , (harga tiket kereta pulang pergi Brussels-Bruges hanya sebesar 13.80 euro) kota yang terletak di bagian barat laut dari negara Belgia yang keindahannya mirip sekali dengan little venice Italia. Terdapat kanal dan banyak perahu kecil disewakan untuk mengelilingi kota Bruges bersama dengan guide setempat, harganya hanya sekitar 7 euro. Banyak keindahan yang bisa dilihat dan dirasakan di kota Bruges, penduduk di kota Bruges tidak berbahasa Perancis, mereka berbicara bahasa Inggris dan Belanda. Seperti yang kita ketahui, terdapat 3 bahasa di negara Belgia (Inggris, Perancis, Belanda).
[caption id="attachment_153726" align="aligncenter" width="300" caption="LA GRAND PLACE"][/caption]
[caption id="attachment_153719" align="aligncenter" width="300" caption="ATOMIUM"][/caption]
[caption id="attachment_153722" align="aligncenter" width="300" caption="MANNEKEN PIS"][/caption]
[caption id="attachment_153725" align="aligncenter" width="300" caption="PALACE OF JUSTICE"][/caption]
[caption id="attachment_153727" align="aligncenter" width="300" caption="CINQUANTENAIRE PARC"][/caption]
[caption id="attachment_153729" align="aligncenter" width="300" caption="BRUGES"][/caption]